Disdukcapil Kabupaten Cirebon akan membeli blanko E-KTP sebanyak 96 ribu keping, mengunakan dana hibah sebesar 1 milyar rupiah. Kerjasama pembelian blanko E-KTP menggunakan dana hibah, akan menelan anggaran hingga 2 milyar rupiah.
Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Cirebon, baru menyelesaikan dua tahap kerjasama pembelian blanko E-KTP menggunakan dana hibah. Kerjasama pembelian blanko E-KTP menggunakan dana hibah, akan menelan anggaran hingga 2 milyar rupiah.
Untuk merampungkan klausul kerjasama, Disdukcapil Kabupaten Cirebon harus merampungkan tujuh tahapan kerjasama dengan Kementerian Dalam Negeri. Dan ditargetkan proses kerjasama akan selesai pada November dan paling lambat Desember mendatang.
Baca Juga:Ratusan Warga Bersihkan Sungai Dan Merekondisi Mata AirRatusan Orang Terlibat Aksi Bersih-Bersih Sungai Kedung Pane
Menurut Kepala Disdukcapil Kabupaten Cirebon, pembelian blanko E-KTP sebanyak 96 ribu keping melalui dana hibah tahap pertama menelan anggaran sebesar 1 milyar rupiah. Dan pembelian blanko E-KTP akan dilakukan dua tahap.
Sementara, untuk saat ini Disdukcapil Kabupaten Cirebon masih mendapatkan blanko E-KTP reguler sebanyak 2000 keping. Namun, jumlah tersebut dinilai masih sangat jauh dari target untuk menyelesaikan pekerjaan rumah dengan banyaknya data perekaman yang masih belum tercetak