RADARCIREBON.TV- Frekuensi TV digital Karawang dapat Anda lihat pada artikel ini. Masyarakat di Karawang sebenarnya bisa menggunakan frekuensi yang sama dengan masyarakat di sekitar Jakarta dan sekitarnya.
Masyarakat Indonesia mencari frekuensi TV digital karena pemerintah telah mengalihkan program TV analog ke digital mulai 2 November 2022. Program TV digital di harapkan dapat memberikan kualitas tontonan yang lebih jernih dan tajam.
Sedangkan bagi yang masih menggunakan televisi tabung atau analog tidak perlu membeli TV baru melainkan hanya perlu memasang signal decoder (STB) untuk dapat menangkap program televisi digital.
Baca Juga:Lebih dari Sekadar TV: Cara Memutar YouTube di Set Top Box untuk Hiburan Tanpa Batas dan Pengalaman SinematikGetarkan Jiwa Musikmu: Daftar Harga Speaker Aktif Super Bass yang Menggelegar dan Menghipnotis
Pada artikel kali ini kami akan membagikan daftar frekuensi siaran TV digital di Karawang dan sekitarnya. Selain itu, ada cara yang bisa Anda ikuti untuk merekam frekuensi digital di TV analog dan digital.
Frekuensi Siaran TV Digital Karawang
Berikut ini daftar frekuensi TV digital Karawang dan sekitarnya:
- Surya Citra Media (SCTV), Indosiar, O Channel, Mentari TV: 24 UHF, 498 MHz.
- Media Group News (Metro TV), Magna Channel, BNTV, BBS TV, My TV, UGTV, JPM TV, dan Smile TV: 32 UHF 554 MHz.
- Visi Media Asia (tvOne), ANTV, Sport One, JAKTV: 34 UHF, 578 MHz.
- Berita Satu, Berita Satu World, Berita Satu English: 36 UHF.
- LPP TVRI Jawa Barat, TVRI Nasional, TVRI Jawa Barat, TVRI Kanal 3, TVRI Sport HD: 38 UHF.
- Trans Media (TransTV & Trans7), CNN Indonesia, CNBC Indonesia, Kompas TV, KTV, Gramedia TV: 40 UHF, 626 MHz.
- Net TV, Nusantara TV, Inspira TV, tvMU, Badar TV, Dai TV, Elshinta TV, Tempo TV: 42 UHF, 650 MHz.
- MNC Media, RCTI, GTV, MNC TV, iNews: 44 UHF, 650 MHz.
- Rajawali TV: 48 UHF, 690 MHz.
Cara Mencari Siaran TV Digital
Berikut cara mencari siaran TV digital untuk TV yang masih analog dan sudah digital, di kutip dari Siaran Digital Kominfo.
1. Untuk TV Digital dengan Teknologi DVB-T2
TV yang sudah memiliki teknologi DVBT2 tidak memerlukan peralatan tambahan apa pun untuk menerima frekuensi siaran digital, Anda dapat melakukannya dengan mengikuti langkah-langkah di bawah ini:
- Sambungkan kabel antara antena dan TV.
- Jika perangkat tersambung dengan benar, pilih menu pengaturan atau setting di TV-mu.
- Arahkan ke pilihan DTV untuk mencari siaran digital.
- Klik ‘Auto scan’ untuk mulai memindai program.
- Tunggu hingga prosesnya selesai.
2. Untuk TV Analog Gunakan STB
Masyarakat yang masih menggunakan TV analog bisa membeli STB agar bisa menikmati siaran digital. Selanjutnya ikuti cara di bawah ini:
- Sambungkan kabel antara STB ke TV dan antena dengan kabel yang sesuai.
- Nyalakan TV dan arahkan ke menu AV.
- Nyalakan STB dan mulai untuk setting awal, seperti memasukkan kode pos.
- Masuk ke ‘Menu’ dan pilih ‘pencarian saluran secara otomatis’.
- Tunggu hingga prosesnya selesai.
Sekarang kamu sudah tahu frekuensi TV digital Karawang. Kamu bisa mencari siaran TV digital dengan mengikuti cara yang dibagikan di atas.