Cari Tahu Agar Siaran TV Kamu Semakin Jernih dan Tak Bersemut! Ikuti Skema Booster Tv Digital dan Cara Memasang Kabel Antena TV ke Booster

thecityfoundry.com
thecityfoundry.com
0 Komentar

RADARCIREBON.TV- Apabila kamu baru membeli tv baru dan ingin segera memasangnya di rumah. Ada hal yang perlu kamu ketahui yaitu membutuhkan booster, antena dan kabel untuk proses pemasangannya. Maka dari itu harus tahu skema booster tv digital.

Kamu juga perlu memahami cara memasang kabel antena TV ke booster atas maupun di dalam ruangan. Cara memasangnya ini tentu saja cukup mudah dan bisa kamu lakukan sendiri. Booster merupakan perangkat elektronik yang untuk berfungsi menguatkan sinyal televisi.

Jika tv kamu tidak jernih, atau bersemut, cobalah untuk memakai booster. Sementara itu kabel antena merupakan perantara sinyal dari booster menuju televisi. Semakin bagus kualitasnya, maka semakin bagus pula gambar yang di hasilkan. Ada beberapa tahapan persiapan yang harus kamu lakukan.

Baca Juga:Baterai Hp Kamu Cepat Habis? Segera Ganti dengan Baterai Jumbo Dari Hp Infinix Hot 11 Play: Cari Tahu Harga dan Spesifikasinya yang MemukauBukan Menggandakan Uang! Ini Dia Cara Menggandakan Aplikasi di Hp Infinix Kamu Bisa Menjalankan Dua Akun Dari 1 Aplikasi: Cek Selengkapnya

1. Kabel Antena Terbaik

Kabel antena terbaik ini bertujuan untuk gambar yang di hasilkan nantinya bisa lebih bagus. Dengan begitu kamu akan merasa nyaman saat melihat siaran TV. kamu perlu memilih kabel antena TV yang memiliki deret panjang. Hal ini karena penangkapan signal akan lebih mudah serta kuat.

Selain itu juga perlu memilih kabel coaxcial 75 ohm. Karena kabel tersebut mempunyai loses (attenuation) berdaya kecil.

2. Pilih Booster Terbaik

Tidak hanya antenanya saja yang baik, boosternya juga harus cari yang terbaik karena nantinya dapat memperkuat sinyal televisi. Berbagai merek booster terbaik mudah kamu temukan di toko elektronik offline maupun online. Berikut ini beberapa rekomendasinya:

  • SKYBOX Set Top Box DVB T2
  • FALCOM FDA G300A
  • Televes Booster Matrix
  • Falcom FSA S300
  • PF DX W5000
  • Matrix HA-8640
  • Tanaka Power Supply Booster
  • VHF/ UHF TV Antenna Booster
  • CATV Signal Amplifier
  • Toyosaki TYS-468AW

3. Skema booster tv digital

Skema dari masing-masing komponen saling terhubung, yakni antara ketiga komponen berupa TV, antena, dan booster. Di mana ketiga komponen tersebut dihubungkan oleh kabel yang sudah kamu siapkan. Pastikan kamu memasang ujung kabel antena tv secara benar.

Cara Memasang Kabel Antena TV ke Booster

1. Perhatikan Jalur Port pada Booster

Pada umumnya, booster memiliki dua port yang di hubungkan dengan kabel. Port pertama yaitu jalur menuju ke TV itu sendiri. Sedangkan untuk port kedua yakni berada pada jalur ke antena. Lalu, ada tiga port lagi, yaitu jalur ke antena VHF, antena UHF, dan dari booster bawah.

Kemudian, cara untuk memasang antena tv UHF dan VHF kamu memerlukan komponen tambahan. Mulai dari diplexer, kabel coaxial, FM rejection filters, amplifier, dan power supply.

  • Diplexer, berfungsi menyatukan dua sinyal dari antena UHF dan VHF dalam satu kabel output.
  • Kabel coaxial merupakan jalur lead in antara TV dan antena.
  • FM rejection filters, sebagai penyaring sinyal FM sehingga bisa membebaskan interfensi dari sinyal TV.
  • Amplifier yaitu agar antena lebih mudah menangkap gelombang sinyal.
  • Selanjutnya Powe Supply sebagai sumber energi bagi amplifier yang di hubungkan dengan kabel coaxial.

2. Menyambungkan Komponen dengan Kabel

Langkah berikutnya yaitu menyambungkan antena, booster, dan TV dengan kabel. Sambungkan sesuai dengan skema cara pasang kabel antena booster di atas. Pastikan jalur kabel tidak mengganggu maka itu di anggap sudah baik dan cukup.

***

0 Komentar