Pesta demokrasi di Kabupaten Cirebon dalam pemilihan kuwu tahun 2023 menginjak tahapan pengundian nomor urut calon kuwu, salah satunya di Desa Kondangsari Kecamatan Beber.
Pelaksanaan pemilihan kuwu serentak di Kabupaten Cirebon memasuki tahapan pengundian nomor urut calon kuwu yang berhak dipilih, penyerahan naskah visi misi, serta pengumuman penetapan bakal calon kuwu menjadi calon kuwu, Senin siang, 18 September 2023.
Salah satunya di Desa Kondangsari, Kecamatan Beber Kabupaten Cirebon. Sejak pukul satu siang, tampak puluhan warga pendukung bakal calon kuwu turut meramaikan iring-iringan menuju Balai Desa Kondangsari. Sejumlah tim gabungan yang terdiri dari Kapolsek, Danramil, serta tokoh masyarakat turut berjaga untuk mengamankan rangkaian pilwu agar berlangsung kondusif.
Baca Juga:Dua Desa Kecamatan Mundu Siap Gelar PilwuPolisi Dan 4 Warga Terluka
Ada lima bakal calon kuwu yang terdaftar di dalam pesta pemilihan kuwu di desa tersebut. Adapun lima bakal calon kuwu Kondangsari adalah Sahari, Ahmad Yani, Saefudin, Jamaludin dan Intan Heru.
Ketua Panitia Pilwu Desa Kondangsari, Iis Yuliani mengatakan, bahwa agenda hari ini terbilang lancar dan kondusif, sesuai dengan jadwal yang sudah direncanakan. Ia juga menegaskan bahwa seluruh calon kuwu sudah diimbau agar menjalankan proses pemilihan kuwu yang aman, tertib, damai dan tentram.
Ia juga berharap dalam tahapan-tahapan selanjutnya semoga tidak mengalami hambatan atau kendala yang mengakibatkan proses pemilihan kuwu serentak terganggu.
Adapun pesta pemilihan kuwu di Kabupaten Cirebon ini masih akan terus berlangsung hingga masa pencoblosan yang akan dilaksanakan tanggal 22 Oktober mendatang