RADARCIREBON.TV – Siapa nih yang sampai sekarang masih belum mengetahui apa perbedaan TV analog dengan TV digital?
Tenang saja gusy, kalau kamu malu menanyakan pertanyaan tersebut kepada temanmu, lebih baik kamu baca saja artikel ini sampai selesai.
Karena artikel ini akan membahas tuntas mengenai perbedaan TV analog dengan TV digital khusus untukmu pembaca setia RadarCirebonTV.
Baca Juga:Sebelum Beli, Harus Tahu Dulu Nih Spesifikasi Dari Set Top Box Advance STP A02 Guys, Yuk Cek di Sini Sekarang Juga!Penggemar Mobil Suzuki Harus Tahu Ini! Ada Daftar Mobil Suzuki Matic yang Cocok Banget Buat Aktivitasmu Sehari-hari
Oleh karena itu, baca terus artikel ini sampai selesai yaa guys, agar kamu bisa mendapat informasi lebih lengkap.
Terkadang meski memiliki layar yang cukup ramping, belum tentu televisi tersebut merupakan televisi digital loh.
Oleh karena itu, cek dulu perbedaan TV analog dengan TV digital di bawah ini agar kamu tidak keliru lagi guys.
Perbedaan TV Analog Dengan TV Digital
1. Sinyal
Televisi analog terbatas dalam menerima sinyal antena UHF yang masih berbentuk analog, sehingga rentan terhadap noise, interferensi dan distorsi sinyal. Pada saat yang sama, televisi digital dapat menangani sinyal digital dan analog.
2. Pemancar TV
Televisi analog bergantung pada jarak dari stasiun siaran. Semakin jauh jarak antara stasiun pangkalan TV dan antena penerima, semakin lemah sinyal yang di terima, sehingga menghasilkan gambar buram, berbayang, dan kesemutan. Televisi digital, sebaliknya, tidak bergantung pada jarak pemancar.
3. Jenis televisi
Televisi analog identik dengan bentuk besar (panjang dan lebar di bagian belakang) atau lebih di kenal dengan televisi tabung. Namun TV analog lebih dari sekedar TV tabung karena banyak TV layar datar (LCD/LED) yang hanya bisa menerima siaran analog. Televisi analog memerlukan bantuan STB untuk menerima siaran digital. Smart TV mungkin masuk dalam kategori TV digital, namun di sebutkan tersedia opsi DTV saat mencari saluran TV. Fitur utama televisi digital di Indonesia adalah sistem penyiaran DVB-T/T2.
4. Fitur
Televisi analog tidak memiliki fitur premium, sedangkan televisi digital menyediakan layanan interaktif dan jadwal program yang lalu dan yang akan datang (Panduan Program Elektronik).
Baca Juga:Tertarik Untuk Beli Mobil Second? Nih Daftar Harga Mobil Suzuki 2021 yang Bisa Jadi Referensi Untukmu, Spesifikasinya Masih Oke Loh!Bukan Cuma Hp Samsung Aja Nih yang Layarnya Melengkung, Kini Hp Infinix Layar Lengkung Juga Banyak di Minati, Harga Lebih Murah Loh!
5. Kualitas gambar
Perbedaan terakhir antara TV analog dan TV digital terletak pada kualitas tampilannya. Televisi analog berukuran terbatas dengan kualitas gambar standar. Hal ini di karenakan bandwidth kita terbatas, sehingga dampaknya terhadap kualitas gambar dan suara sangat terbatas dan tidak dapat di tingkatkan lebih lanjut. Sedangkan kualitas gambar di TV digital lebih jernih karena bandwidthnya besar. TV Digital juga di dukung dengan 16:9 menawarkan kualitas gambar tinggi, dari definisi tinggi (HD) hingga 4K.