Suzuki Baleno 2018: Mobil Hatchback Stylish dengan Performa Optimal, Harga Terjangkau!

Suzuki Baleno 2018: Mobil Hatchback Stylish dengan Performa Optimal, Harga Terjangkau!
Sumber: harga suzuki baleno 2018/harga-suzukisurabaya.com
0 Komentar

RADARCIREBON.TV- Harga mobil suzuki baleno 2018 sudah murah. Data yang di himpun dari Olx.co.id menunjukkan harga mobil Suzuki Baleno generasi hatchback terendah kini Rp. 150 juta.

Harga mobilbaru Suzuki Baleno saat ini mencapai Rp. 220 juta untuk tipe tertinggi. Suzuki Baleno meluncurkan sudah dari 24 tahun. Konsep yang di bawah Suzuki untuk Baleno yakni kenyamanan dan kelapangan dalam sebuah mobil model sedan.

Baru pada tahun 2015, Suzuki memperkenalkan Suzuki Baleno dalam bentuk hatchback untuk bersaing dengan Honda Jazz hingga Toyota Yaris. Suzuki Baleno baru masuk ke Indonesia pada tahun 2017, setelah sebelumnya di luncurkan di India dan Jepang.

Baca Juga:Nikmati Siaran TV Lebih Jernih, Berkualitas, dan Banyak Pilihan dengan Migrasi TV Digital, Ini Dia Keuntungannya!Cara Memprogram TV Digital Polytron Tanpa Set Top Box, Untuk Menikmati Siaran TV dengan Kualitas Gambar dan Suara yang Lebih Jernih!

Kini harga mobil Suzuki Baleno sudah semakin murah, pasti penasaran dengan spesifikasinya?

Pertama, Sisi ekstrior

Penampilan Suzuki Baleno tergolong hatchback kelas menengah. Dari depan tampil menarik dengan gril kristal horizontal dengan aksen krom. Lampu depannya sempit berbentuk persegi panjang dan trapesium seperti mobil Suzuki lainnya.

Ornamen depan Suzuki Baleno di lengkapi dengan foglamp bulat di bagian bumper. Terdapat tambahan lubang udara yang berbentuk trapezoid. Eksterior samping Suzuki Baleno tersaji dengan mulus dan tanpa di hiasi banyak aksen. Tampak pada handle pintu dan spion menggunakan aksen chrome.

Terlihat ground clearance yang cukup tinggi di kelas hatchback. Untuk ban di sematkan velg cast alloy berukuran 16 inci.

Bagian eksterior belakang Suzuki Baleno memiliki rearlamp berbentuk trapezoid. Di tambahkan pula rearspoiler pada tipe tertentu serta buritan polos dengan pintu belakang yang besar.

Kedua, Sisi interior

Di bagian interior, Suzuki Baleno di lengkapi dengan 5 kursi penumpang. Tampak kabin yang begitu lapang dan luas. Bagian kemudi, Suzuki Baleno mendapatkan steering wheel audio control switch.

Desain dashboard Suzuki Baleno terlihat mewah, dengan paduan dominasi warna hitam yang tidak membosakan. Dengan bahan hardplastic, di bagian dashboard juga terdapat AC controller dan gate type sederhana.

Baca Juga:Suzuki Eeco Terbaru: Mobil Multiguna dengan Desain Stylish dan Performa Terbaik, Siap Menjadi Sahabat Setia Keluarga!Suzuki XL7 2021: Mobil Keluarga Paling Trendy dengan Fitur Terkini dan Performa Maksimal, Harga Terjangkau yang Bikin Mau TeJi (Tepuk Jidat)!

Di bagian headunit Suzuki Baleno tersemat sistem audio tanam yang mampu memutar musik CD, radio, USB, AUX dan display audio yang cukup memukau.

Ketiga, Performa mesin

Sistem operasi Suzuki Baleno di tenagai dengan mesin K14B 1.400cc 4 silinder SOHC. Tenaga mesin ini mampu mencapai 92 horsepower dan torsi maksimal 130 Nm. Mesin Suzuki Baleno bergerak dengan sistem penggerak roda depan (FWD). Sebagai teknologi irit bensin, Suzuki turut menyematkan multi-point injection.

Transmisi Suzuki Baleno di lengkapi dengan transmisi manual 5 percepatan dan otomatis 4 percepatan Bagian suspensi depan di sematkan MacPherson Strut with Coil Spring dan bagian belakang menggunakan Torsion Beam with Coil Spring.

Keempat, Fitur keselamatan

Suzuki Baleno memiliki beberapa fitur keselamatan seperti sensor parkir dan imobillizer untuk keamanan mobil saat kecelakaan. Sebagai kelas hatchback yang canggih, Suzuki Baleno juga di sematkan sistem pengereman ABS dan EBD.

Tentu di tambahkan juga fitur adjusment seatbelt yang sudah ada di tiap kursi penumpang dan pengemudi. Di bagian pengereman Suzuki Baleno sudah di sematkan rem ventilated disc dan leading trailing drums untuk rem bagian belakang.

Suzuki Baleno tercatat di rilis hanya dalam dua varian yang terdiri dari tipe A/T dan M/T. Lewat semua spesifikasi tersebut, varian mobil Suzuki Baleno ini bisa jadi mobil bekas pilihan Anda. Harga mobil Suzuki Baleno kini bisa di dapatkan mulai Rp 150 juta saja.

Jika Anda mencari mobil bekas Suzuki Baleno, patutnya mengecek lebih detail setiap fitur. Pastikan mobil bekas Suzuki Baleno tersebut dalam kondisi yang prima.

Daftar harga mobil Suzuki Baleno 2018 sebagai berikut:

  • Baleno M/T 2017 1.500cc: Rp. 150 juta
  • Baleno A/T 2017 1.500cc: Rp. 160 juta
  • Baleno M/T 2018 1.500cc : Rp. 155 juta
  • Baleno A/T 2018 1.500cc: Rp. 165 juta
  • Baleno M/T 2019 1.500cc: Rp. 160 juta
  • Baleno A/T 2019 1.500cc: Rp. 175 juta
0 Komentar