Mahasiswa KKN Universitas Muhammadiyah Cirebon, berhasil membuat desain Batik Manggarang Mundu. Mereka yang melaksanakan KKN di Desa Mundupesisir itu menamai batik manggarang dengan kepanjangan mangrove, garok dan kerang sebagai ciri khas Mundupesisir.
Setelah mengikuti kuliah kerja nyata (KKN) di Desa Mundupesisir Kecamatan Mundu Kabupaten Cirebon, mahasiswa Universitas Muhammadiyah Cirebon (UMC), menciptakan sebuah karya, Selasa siang. Dalam ekspose yang digelar di kantor Kecamatan Mundu, mahasiswa ini menciptakan desain batik khas Mundupesisir.
Ketua KKN UMC, Syalabi Arsya Firdaus mengatakan, hasil output KKN lewat program eduwisatanya adalah menciptakan desain batik yg diberi nama Batik Manggarang Mundu. Manggarang sendiri merupakan singkatan dari mangrove, garok dan kerang.
Baca Juga:Belajar Akuntansi Lewat Pendekatan UnikNelayan Dapat Bantuan Mesin Perahu Untuk Memperlancar Operasional
Filosofinya yakni dari hasil KKN mereka, kondisi masyarakat Mundupesisir dinilai unik, diantaranya terdapat mangrove, dengan karakter penduduknya yang mayoritas nelayan garok untuk mengumpulkan kerang. Diharapkan desain batik ini bisa dipakai warga Mundu dan warga Cirebon umumnya dan akan di hak patenkan.
Sementara, pemerintah berharap agar mahasiswa yang KKN di desa desa pun bisa menciptakan sebuah karya, yang bisa dimanfaatkan untuk peningkatan potensi perekonomian, maupun sumberdaya yang ada di desa