Kuningan Fair 2023 digelar Pemkab 1-10 September di Open Space Gallery Desa Linggasana Kecamatan Cilimus. Event tahunan ini merupakan bagian, dari rangkaian HUT ke 525 Kuningan.
Kuningan Fair 2023 digelar Pemkab 1-10 September di Open Space Gallery, Desa Linggasana Kecamatan Cilimus. Event tahunan ini merupakan bagian, dari rangkaian HUT ke 525 Kuningan.
Pemkab Kuningan melalui penyelenggara Trika Media Production menerangkan, Kuningan Fair tahun ini mengambil slogan “Mungkas Udagan nu Sajati” dengan tema “Eksistensi dan Semangat Kolaborasi untuk Kuningan Maju”.
Baca Juga:Peternak Mendapat Bantuan Domba Dari KementanDua Lahan Kosong Alami Kebakaran
Menampilkan kegiatan yang menghasilkan karya dan inovasi produk unggulan daerah, parade pentas seni, budaya dan promosi destinasi wisata Kabupaten Kuningan.
Ketua Pelaksana Yudi Purnomo menyebutkan terdapat beberapa zona yang siap menyambut pengunjung. Terdiri dari zona pameran SKPD, korporate, BUMN dan BUMD, zona UMKM hingga wahana untuk anak-anak.
Dalam 10 hari, Kuningan Fair akan menampilkan berbagai pentas, seperti seni maupun band, hingga penampilan musisi nasional, di panggung hiburan.
Penyelenggara sangat mengutamakan kenyamanan pengunjung, selama event ini, desain lay out terus dimaksimalkan, berbekal dari pengalaman sebelumnya, serta jaminan kebersihan selama acara berlangsung pada sore hingga malam hari.
Acara opening ceremony Kuningan Fair akan digelar hari ini Jumat 1 September 2023, mulai pukul 19:00 WIB. Pembukaan akan dilakukan langsung oleh Bupati Acep Purnama dan Forkopimda. Tunggu apa lagi, nikmati kemeriahan Kuningan Fair 2023 mulai malam ini, segera kunjungi Open Space Gallery Linggasana Kecamatan Cilimus