RADARCIREBON.TV- Infinix Hot 12 Play NFC Harga – Pasti kamu penasaran berapa harga dan spesifikasi ponsel ini? Nah, tenang saja, kami akan membahsanya secara lebih lengkap di sini! Yuk kita simak tentang HP ini?
Di dunia yang penuh dengan kemajuan teknologi, ponsel gaming khusus telah mendapatkan perhatian di Indonesia. Tak lain adalah Infinix Hot 12 Play NFC, perangkat dengan spesifikasi mumpuni dengan harga terjangkau.
Meski harganya lebih terjangkau, bukan berarti ponsel gaming ini mengorbankan spesifikasinya. Infinix Hot 12 Play NFC hadir dengan spesifikasi unggulan yang membuatnya siap menghadapi segala tantangan gaming, dengan performa anti lag dan daya tahan baterai yang luar biasa awet.
Baca Juga:Penguat Sinyal TV Digital: Solusi untuk Menikmati Siaran TV dengan Kualitas yang Lebih BaikDaihatsu Alya 2016: Hemat Besar, Impian Terwujud dengan Harga yang Menggoda!
Infinix Hot 12 Play NFC Harga
Mengetahui beberapa spesifikasinya, infinix hot 12 play nfc juga tersedia dalam empat pilihan warna menarik yakni Racing Black, Champagne Gold, Horizon Blue, dan Daylight Green. Harga yang di tawarkan mulai dari Rp. 1.600.000 hingga Rp. 2.049.000 juta.
Spesifikasi Infinix Hot 12 Play NFC
Infinix Hot Play 12 NFC hadir dengan dimensi yang memukau, yaitu 170.5 x 77.6 x 8.3 mm, dengan berat 195 gram yang termasuk baterai. Desainnya yang elegan memberikan kesan mewah dan nyaman di genggaman.
Layar yang di usung juga tidak kalah menarik, dengan panel IPS LCD berukuran 6,82 inci. Resolusi 720 x 1612 piksel yang tajam, refresh rate 90 Hz yang memberikan pengalaman visual yang halus, kepadatan 259 ppi, dan touch sampling rate 180 Hz membuat tampilan lebih hidup dan responsif.
Tidak hanya tampilan yang memukau, Infinix Hot Play 12 NFC juga menawarkan performa yang impresif. Di tenagai oleh chipset Unisoc Tiger T610 (12 nm) dengan CPU Octa Core 2.00 GHz, Cortex-A75 + Cortex-A55, dan GPU Mali-G52, ponsel ini mampu memberikan performa yang lancar dan responsif saat bermain game tanpa lag.
Infinix Hot Play 12 NFC hadir dalam varian RAM 4 GB dan penyimpanan internal 64 GB. Ruang penyimpanan yang cukup besar ini memungkinkan pengguna untuk menyimpan banyak foto, video, dan aplikasi favorit mereka.
Dalam hal fotografi, Infinix Hot Play 12 NFC tidak mengecewakan. Di bekali dengan kamera utama beresolusi 13 MP, kamera makro 2 MP, dan sensor kedalaman 2 MP, ponsel ini mampu menghasilkan foto-foto yang jernih dan detail. Untuk kamera depannya, ponsel ini di lengkapi dengan resolusi 5 MP untuk selfie yang memukau.
Baterai Infinix Hot Play 12 NFC memiliki kapasitas 6000 mAh, yang cukup besar untuk menunjang penggunaan sehari-hari. Dukungan pengisian daya cepat 10 watt juga memastikan pengguna tidak perlu menunggu terlalu lama untuk mengisi daya ponsel. Infinix Hot Play 12 NFC menjalankan sistem operasi XOS 10.6 yang berbasis pada Android 11. Antarmuka yang intuitif dan beragam fitur menambah kenyamanan dalam penggunaan sehari-hari.