Di bulan Agustus 2023, Desa Jatipancur, berusia 41 tahun, dalam memperingatinya, Pemerintah Desa Jatipancur menggelar berbagai kegiatan, seperti tawasul atau doa bersama. Saat ini Desa Jatipancur dapat tumbuh pesat dari kategori desa maju, menjadi desa mandiri.
Dalam memperingati hari jadi Desa Jatipancur yang lahir 28 Agustus 1982, di tahun 2023 ini berusia 41 tahun. Pemerintah desa menggelar sejumlah kegiatan, salah satunya tawasul bersama, yang melibatkan Pemerintah Kecamatan Greged, Forkopimcam, tokoh agama, tokoh masyarakat lembaga desa, dan lainnya.
Kuwu Desa Jatipancur, Wawan Suhandi menyebabut, di usianya yang ke 41 tahun, Desa Jatipancur, terus melakukan perubahan dan kemajuan. Yang sebelumnya kategori desa maju, kini menjadi desa mandiri, dengan sejumlah inovasi yang dibangun, seperti Bumdes Pancur Jaya.
Baca Juga:Demo Anarkis Di Depan Gedung DPRD Kota Cirebon5 Tahun Jabar Juara, Capaian DKP Jabar Untuk Jabar Juara
Hal itu diapresiasi oleh Camat Greged, Tarisidi, desa yang memiliki berbagai potensi, bisa dikembangkan oleh Kuwu Jatipancur. Seperti unit usaha Bumdes Pancur Jaya, yang kini sudah bisa menyediakan jasa angkutan material bangunan untuk masyarakat.
Kegiatan lainnya, yang dilakukan dalam mengisi hari jadi Desa Jatipancur diantaranya pawai kreatifitas masyarakat, atau kirab, mengelilingi Desa Jatipancur. Dan juga sejumlah kegiatan hiburan lainnya untuk memeriahkan hari jadi