Semarak peringatan hari kemerdekaan masih tetap digelar disejumlah wilayah. Pasalnya walaupun hari kemerdekaan sudah lewat, namun banyak warga di Kabupaten Cirebon berantusias untuk memeriahkan Hari Kemerdekaan Indonesia.
Peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia ke 78 di RW 06 Pilang Mas Garden Kecamatan Kedawung Kabupaten Cirebon, diisi dengan mengadakan semarak kemerdekaan berupa rangkaian kegiatan dari jalan santai, aneka lomba-lomba hingga pembagian doorprize, diantaranya kipas angin, kulkas,sepeda lipat , kompor , peralatan masak , dispenser , dan perlengkapan keluarga lainnya.
Kegiatan yang dimulai sejak pukul 6.30 pagi ini, dibuka langsung Ketua RW setempat, dengan seluruh warga beramai ramai mengikuti jalan santai mengelilingi komplek perumahan, dengan harapan warga sekitar bisa selalu kompak dan serempak.
Baca Juga:Rangkaian Puncak Kemerdekaan Kelurahan Kenanga Kompak UI BBC Cetak Generasi EmasÂ
Warga mengaku kemeriahan HUT Kemerdekaan Indonesia setiap tahun selalu digelar, walaupun pada tahun ini sedikit terlambat dalam pelaksanaanny , namun tidak menjadi alasan untuk tidak memeriahkannya.
Selain warga mendapatkan hiburan dan menumbuhkan jiwa nasionalisme, hal tersebut dapat menumbuhkan rasa cintai tanah air. Melalui kemeriahan kemerdekaan, hal tersebut tentu membantu menumbuhkan ekonomi umkm warga setempat.
Tujuan digelarnya kegiatan ini adalah guna menumbuhkan tali persaudaraan antar warga, dan membangun silaturahmi yang dirangkum dalam acara semarak HUT kemerdekaan