Dampak musim kemarau menyasar sejumlah aspek kehidupan, salah satunya ketersediaan air untuk sawah. Akibatnya, sawah yang seharusnya teraliri saluran irigasi, kini turut mengering, bahkan terancam gagal panen.
Saluran irigasi yang berada di Kedungmendeng, Kelurahan Argasunya Kecamatan Harjamukti Kota Cirebon kini tampak kering kerontang. Akibatnya, sawah yang seharusnya teraliri saluran irigasi, kini turut mengering, bahkan terancam gagal panen.
Hal ini didukung faktor lain, yakni sawah yang berada di wilayah tersebut merupakan sawah tadah hujan, yang artinya jika tak ada hujan, maka kesempatan untuk panen kemungkinan kecil.
Baca Juga:Waspada, Kebakaran Gunung CiremaiAjang Memperkenalkan Seni Burok Sejak Dini
Namun di tahun ini, para petani mengaku beruntung karena masih sempat panen selama dua kali, mengingat biasanya hanya mampu satu kali panen.
Kekeringan di wilayah ini, jika dilihat lebih dekat di area sawah, mulai terjadi retakan tanah yang hal tersebut menunjukan kekeringan akibat kemarau cukup parah.