Taman bermain di Kampung Samadikun Selatan tampak kumuh karena banyak sampah yang berserakan. Bahkan hingga saat ini tidak ada kepedulian dari pemerintah untuk menanganinya.
Beginilah kondisi terkini, taman bermain yang berada di RW 10 Kampung Samadikun Selatan, Kelurahan Kesenden, Kecamatan Kejaksan, Kota Cirebon.
Tampak tumpukan sampah berserakan di area taman dan di sekitar tempat tersebut. Pemandangan ini sangat bertolak belakang dengan fungsi taman bermain yang harusnya tampak indah.
Baca Juga:Petahana Desa Kedungjaya Daftar Jadi Bacalon KuwuApi Dan Asap Kepung SPBU
Pemandangan tersebut membuat lokasi taman seakan kumuh dan tak terurus dengan baik. Jenis sampah plastik dan sampah lainnya menumpuk, bahkan sebagian beterbangan ke seberang jalan sehingga tersebar ke banyak tempat.
Aroma tak sedap juga mulai terhidu jika melakukan aktivitas di sekitar taman bermain tersebut. Tentunya hal ini cukup mengganggu untuk orang-orang yang hendak singgah atau bahkan lewat.
Oyong, salah satu warga mengakui bahwa sampah tersebut sudah lama berceceran seperti itu. Pasalnya, dari pemerintah setempat pun tak ada upaya peninjauan dan pembuatan tempat pembuangan sampah sementara.
Alhasil, warga sekitar pun membuang sampah di tempat tersebut karena tak adanya tempat yang tersedia