Kini Harga HP Infinix Note 7 Sudah Turun – Apa Tidak Tergiur?

Kini Harga HP Infinix Note 7 Sudah Turun - Apa Tidak Tergiur?
Sumber: carisinyal
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – Infinix adalah salah satu hp asal Hongkong yang dulu sering di anggap remeh dan sekarang banyak yang memujinya. Harganya yang murah dan kualitas yang di bawa juga sangat mumpuni. Salah satunya adalah Infinix Note 7. Berikut ada info harga Infinix Note 7 yang mengalami penurunan harga. Simak!

Spesifikasi Infinix Note 7

Hp ini membawa sejumlah spesifikasi singkat dan unggulan di antaranya:

  • Rilis: April, 2020
  • Layar: IPS LCD, 6,95 inci
  • Chipset: Mediatek Helio G70 (12 nm)
  • GPU: Mali-G52 2EEMC2
  • RAM: 4 GB, 6 GB
  • Memori Internal: 128 GB
  • Memori Eksternal: microSDXC (slot khusus)
  • Kamera Belakang: 48 MP + 2 MP + 2 MP + 2 MP
  • Kamera Depan: 16 MP
  • Baterai: Non-removable Li-Po 5000 mAh

Kelebihan

Seperti yang Anda ketahui, baterai selalu menjadi faktor yang dicari orang. Biasanya orang mengasosiasikan HP murah dengan daya tahan baterai yang buruk, namun tidak dengan Infinix Note 7. Meski berada di segmen budget, Anda sudah bisa menikmati baterai berkapasitas 5000 mAh.

Baca Juga:Rekomendasi Cafe di Pangalengan Bandung Yang Hits dan Asoyyy…Tak Usah Diragukan Kualitas HP Infinix – Berikut Kelebihannya!

Selain itu, baterai besar ini dapat terisi penuh dalam waktu singkat berkat fungsi 18W Super Charge 3.0 yang diintegrasikannya. Sebuah video YouTube oleh PhoneYear menunjukkan bahwa Infinix Note 7 dapat terisi penuh hanya dalam waktu 2 jam 25 menit. 

Infinix merupakan salah satu brand HP irit yang selalu fokus pada tampilan pada setiap produknya. Hal itu terlihat dari desain bodi Infinix Note 7 yang ramping dan stylish.

Terdapat tiga varian warna yang terlihat sangat menarik perhatian, yakni Forest Green, Aether Black, dan Bolivia Blue. Masing-masing varian ini mengusung desain bodi belakang berpotongan berlian dan modul kamera berbentuk lingkaran, semuanya dikemas apik untuk tampilan lebih estetis. 

Sedangkan untuk Infinix Note 7 sendiri hadir dengan lensa utama 48 MP (wide), lensa 2 MP (makro), lensa 2 MP (kedalaman), dan terakhir lensa 2 MP

Meski banyak ponsel yang memiliki konfigurasi empat kamera, namun kualitas gambarnya tentu saja berbeda-beda pada setiap perangkat. Infinix Note 7 merupakan ponsel terjangkau yang performa fotografinya tidak bisa dianggap remeh. Saat menu kamera terbuka, Anda bisa langsung melihat beragam mode yang bisa dipilih, seperti slow motion, short video, AI Cam, beauty, efek blur, dan lain-lain. 

Harga HP Infinix Note 7

Di lansir dari Blibli harga hp Infinix ini di bandrol dengan harga 2.5 juta yang tadinya 2.7 juta. Artinya kamu akan mendapatkan potongan harga 200 ribu rupiah.

0 Komentar