Puluhan warga tampak membludak antre di kantor pos, yang berada di Jalan Ciremai Raya, Perumnas Kecapi Kecamatan Harjamukti Kota cirebon, sejak pagi tadi.
Warga yang antre ini, merupakan para penerima bantuan pangan yang diselenggarakan antara pemerintah, Kantor Pos dan Badan Pangan Nasional. Adapun bantuan ini merupakan program yang menyasar keluarga rawan stunting (KRS).
Panjangnya antrean membuat halaman kantor pos tampak sesak penuh, hingga ke pinggir jalan. Para penerima bantuan pangan tersebut wajib melampirkan surat undangan penerima, serta bukti KTP dan kartu keluarga. Adapun bantuan pangan yang didapatkan warga berupa daging dan sejumlah telur.
Baca Juga:Jalan Penghubung Antar Desa Di Kec. Klangenan Rusak ParahMonev Dispusip Sebagai Tindak Lanjut Bimtek
Elan Jaelani salah satu penerima bantuan merasa senang karena menerima sejumlah pangan yang bisa diolah untuk keperluan makan. Ia juga mengaku, hanya dari bantuan ini ia mendapatkan berupa makanan seperti daging dan telur