Toyota Semakin Menjadi Jadi dengan Hadirnya Harga Mobil Calya Terbaru 2022 yang Tampil Lebih Sporty Makin PD Berjalan di Jalanan

(Toyota)
(Toyota)
0 Komentar

RADARCIREBON.TV- Produk dari Toyota memang menjadi salah satu merek yang memilii banyak peminatnya karena harga yang terjangkau. Kini Toyota Calya telah mendapat penyegaran tampilan eksterior dan interior serta penambahan fitur pada tahun 2022.

Dengan adanya pembaruan pada Calya 2022, harga mobil tersebut mengalami kenaikan yang cukup signifikan. Walaupun begitu, harga dari mobil ini masih tetap terjangkau dan menawarkan dalam tiga varian tipe. Perlu kamu ketahui juga bahwa Toyota Calya pertama kali meluncur di Indonesia pada 2016.

Mobil ini juga masuk ke dalam sebagai Low MPV (Multi Purpose Vehicle) yang bermain di kelas LCGC (Low Cost Green Car). Apabila kamu masih penasaran dengan spesifikasinya, berikut ini harga dan spesifikasi Toyota calya 2022.

Baca Juga:Golongan Muda Wajib Punya, Spesifikasi Mantap Dari Infinix Note 7 Harga Terjangkau Enggak Bikin Dompet Sekarat Yuk, Segera Miliki!Mobil Keluarga dengan Harga Terjangkau, Ini Dia Daftar Mobil Baru Paling Murah di Indonesia yang Siap Menemanimu Menjelajah Mulai Dari Toyota Hingga Honda

Spesifikasi dan Harga Toyota Calya 2022

Spesifikasi dari calya 2022 terbaru ini membenamkan mesin berkode 3NR-VE yang mempunyai kapasitas sebesar 1.200 cc, 4 silinder segaris, DOHC, Dual VVT-i. Sehingga mesin tersebut dapat mengeluarkan tenaga sebesar 86,7 hp pada putaran mesin 6.000 rpm dengan torsi maksimum 107 Nm di putaran mesin 4.200 rpm. 

Lalu tenaga dari mesin ini nantinya di salurkan ke roda depan melalui dua pilihan transmisi, manual 5 percepatan dan otomatis 4 percepatan. Selain itu juga, calya baru ini bisa menampung bahan bakar hingga 36 liter. Lalu mobil ini pun mengandalkan suspensi yang mumpuni berupa MacPherson Strut with Coil Spring and Stabilizer.

Sementara itu pada bagian depannya mempunyai ukuran panjang 4.070 mm, lebar 1.655 mm, dan tinggi 1.600 mm. Serta memiliki wheelbase atau jarak sumbu roda 2.525 mm dan ground clearance (jarak terendah ke tanah) 180 mm. Mobil ini pun mempunyai radius putar 4,5 m.

Tidak lupa juga mobil calya terbaru 2022 ini di bekali fitur spion Retractable Outer Mirror yang memudahkan pengguna untuk melipat spionnya saat berkendara. Kemudian di sematkan pula shark fin antena yang berfungsi  untuk menangkap sinyal seperti radio, data selular, (GPS).

Desain Eksterior dan Interior Harga Calya 2022

Untuk bagian desain eksteriornya, pada bagian depan bagian depan mobil ini telah menggunakan desain gril baru dengan aksen geometris serta dilapisi aksen kromium. Tampilannya pun terlihat lebih sporty jka di bandingkan dengan tipe sebelumnya.

Tidak hanya itu saja mobil ini pun turut disematkan smoked LED headlamp yang dapat mengeluarkan penerangan terang di malam hari. Sementara itu pada bagian sampingnya terkesan aerodinamis karena adanya pelek berdesain baru.

Selanjutnya untuk bagian desain interironya masuk ke segmen MPV 7-seater, di mana dapat memuat orang hingga tujuh penumpang. Untuk fitur hiburannya pun di lengkapi dengan head unit AVX beserta Bluetooth Connection khusus tipe E.

Baca Juga:Hadir dengan Berbagai Merek, Berikut Ini Jenis Antena TV Digital Kurang Dari 100 Ribuan Aja Kamu Wajib Punya Agar Tampilan Digital Semakin NyataMenikmati Liburan di Situ Cileunca Pangalengan Ada Wahana Arung Jeram Sampai Camping Groud di Tepi Danau: Lengkap Harga Tiket Masuk dan Lokasi

Selanjutnya pada head unit AVX Calya terbaru tipe G, di sematkan fitur lebih canggih berupa Smartphone Mirroring Connection. Fitur ini bisa di katakan memberi kemudahan bagi pengguna untuk mengakses beragam fitur hiburan.

Beralih ke fitur kenyamanannya di bekali 3-point seatbelt di semua kursinya sebagai fitur keselamatan standar. Serta untuk mobil calya 2022 ini menyematkan Dual SRS Airbags di bagian depan, serta ISOFIX di kursi baris tengah. Selain itu dilengkapi pula dengan ABS (Anti Lock Braking System) dan EBD (Electronic Brake-force Distribution).

Berikutnya tidak lupa  fitur Rear Parking Sensor agar memudahkan pengemudi untuk parkir. Terdapat juga kamera parkir khusus tipe G agar visibilitas pengemudi ke belakang.

Daftar Harga Calya 2022

  • Toyota Calya 1.2 E MT Rp161,5 juta
  • Toyota Calya 1.2 G MT Rp167 juta
  • Toyota Calya 1.2 G AT Rp181,1 juta

***

0 Komentar