RADARCIREBON.TV – Salah satu mobil dengan segmen sedan hatchback yang menjadi favorit di Indonesia yaitu datang dari mobil Honda City. Mobil ini juga merupakan pendatang lama dalam dunia otomotif sehingga bisa di bilang, mobil ini sudah populer di Indonesia.
Dari dulu hingga kini, mobil ini hadir dengan desain yang menawan juga nampak mewah. Hal tersebut juga seimbang dengan fitur dan teknologi yang di bawanya, khususnya untuk keluaran terbarunya.
Selain nampak mewah pada bagian luarnya, mobil ini juga memiliki interior yang modern. Bagian dalamnya pun luas juga nyaman, maka tak heran jika mobil ini di banderol dengan harga yang cukup tinggi.
Baca Juga:Mobil Baru Harga 20 Jutaan Bakal Cocok Buat Pasutri, Bisa Berduaan Aja! Seperti Apa Mobilnya?Apa itu Dekoder TV Digital? Apakah Bisa Menjadi Pengganti STB? Cari Tahu Sini, Yuk!
Mobil Mewah Bernama Honda City
Model lama dari mobil ini nampak ada aksen krom pada bagian handle pintu, velg, serta pada grill. Model barunya juga nampak lebih menarik, berkat adanya bagian lampu depan juga belakang yang telah menggunakan lampu berupa LED.
Tak hanya lampu depan dan belakangnya, lampu kabutnya pun demikian. Apalagi velg yang di gunakan pun berwarna perak sehingga memberi kesan elegan. Selain itu, kesan sporty juga cukup mampu terlihat pada bagian luarnya.
Bagian interiornya juga memiliki tampilan yang mewah, bahkan lebih modern untuk model terbarunya. Berbagai fitur sudah tersemat pada model lama juga barunya, seperti ada layar LCD yang sudah di lengkapi dengan fungsi multimedia. Bahkan model barunya sudah terkoneksi dengan Android Auto dan Apple Car.
Bagian mesinnya, mobil Honda City model lama menggunakan mesin dengan tipe 1.5L SOHC 4 silinder segaris yang mempunyai kapasitas 1497cc. Dengan tenaga yang di hasilkan sebesar 120 ps tiap 6000 rpm dan torsi 145 Nm tiap 4600 rpm.
Bahkan, mesinnya ini mampu membuat bahan bakarnya menjadi efisien dengan menghabiskan sebanyak 16,8 km/liter untuk transmisi manual. Sementara bahan bakar sebanyak 18 km/liter, untuk transmisi otomatis.
Model barunya pun mempunyai kapasitas mesin yang sama dengan mesin 1500cc naturally aspirated DOHC VTEC yang menghasilkan tenaga 121 ps dan torsi 145 Nm dengan model transmisi otomatis CVT.
Harga Honda City Bekas dan Baru
Soal harga, varian bekasnya di banderol dengan harga kisaran mulai dari Rp60 juta untuk lansiran tahun 2003 dan 2004. Hingga lansiran tahun 2008, masih bisa di dapatkan dengan harga di bawah 100 juta. Sementara untuk model barunya, mobil Honda City sedan di banderol dengan angka Rp373 jutaan.