RADARCIREBON.TV – Maraknya peralihan ke siaran TV digital, mungkin ada beberapa yang belum mengetahui apa kelebihan dari televisi tersebut.
Peralihan tersebut sudah berlangsung sejak tahun 2022 dan masih berlangsung hingga kini. Untuk memudahkan masyarakat dalam menikmati siaran digital, Pemerintah dan Kominfo memberikan opsi untuk menggunakan sebuah alat.
Alat tersebut bernama Set Top Box atau STB yang bisa membantu untuk menangkap siaran digital. Dengan STB, maka masyarakat tidak perlu mengganti televisinya jika televisi yang di gunakan masih berupa TV analog atau tabung.
Baca Juga:Asyiknya Wisata di Pangalengan Bandung, Ada Jembatan Terpanjang Hingga Tempat untuk Berkemah!Apakah Harga Bekas Mobil Supra MK4 Masih Fantastis? Intip Harga dan Keunggulan yang Menawan dari Mobil Ini
STB juga bisa di dapatkan secara gratis untuk yang terdaftar dalam DTKS Kemensos, yang akan di berikan oleh Pemerintah bersama Kominfo. Tapi,bagi yang tidak terdaftar, bisa membelinya sendiri dan harganya juga masih terjangkau.
Namun, jika ingin membeli sebuah televisi baru pun tak mengapa. Asalkan, televisi tersebut, telah mendukung fitur untuk menangkap siaran digital yang bisa di cek melalui spesifikasinya ataupun laman Kominfo dengan memasukkan data dari televisi tersebut.
Walaupun masyarakat masih beradaptasi dengan siaran digital, namun ternyata ada kemudahan yang akan di dapatkan dari siaran tersebut. Apa saja? Berikut selengkapnya.
Kelebihan TV Digital
1. Kualitas Gambar dan Suaranya Jernih
Seperti yang di ketahui, dengan sistem digital, maka akan sangat minim dari ganguan interferensi gelombang lain. Dengan begitu, gambar juga suara yang di hasilkan akan lebih jernih. Terlebih jika televisi telah mendukung resolusi HD.
2. Channel Lebih Banyak
Kelebihan berikutnya yaitu, channel yang tersedia akan lebih banyak. Jangan khawatir jika channel akan menghilang, justru dengan televisi ini, maka siaran baru yang lebih jernih dan kualitas gambar yang bagus bisa di dapatkan.
3. Tahan Cuaca Buruk
Takut televisimu banyak ‘semutnya’? Tenang, dengan televisi ini, maka tidak perlu takut lagi. Sebab, jangkauan sinyalnya lebih luas, bahkan hingga ke daerah yang pelosok sekalipun.
4. Sinyal Lebih Stabil
Kelebihan TV digital selanjutnya yaitu sinyalnya di sinyalir lebih stabil lantaran adanya teknologi kompresi data yang d transminisikan melalui frekuensi analog. Dengan begitu, hasil gambarnya pun akan lebih stabil dan tajam.
Baca Juga:Cari Mobil Baru Harga 100 Jutaan? Ada Sigra, Calya, dan Lainnya yang Irit dan Nyaman untuk BerkendaraSudah Beli Set Top Box, Tapi Gimana Cara Mencari Saluran Channel di TV? Gampang Banget, Simak Hingga Akhir Biar Mahir!
5. Bisa Mengakses Internet dengan Mudah
Tahu tidak sih, ternyata kelebihan lainnya akan lebih mudah untuk mengakses internet. Kok bisa? Hal tersebut lantaran akan menghasilkan keuntungan lebih besar dalam mengakselerasi penerapan digitalisasi dengan lebih menyeluruh. Begitupun juga dalam halnya akses internet.