RADARCIREBON.TV – Infinix adalah salah satu hp yang di produksi oleh negara Hongkong. Banyak varian murah dari Hp Infinix ini, salah satunya adalah Infinix Zero Ultra. Penasaran kan?. Mari simak inilah spesifikasi Infinix Zero Ultra yang mencuri perhatian mata.
Infinix Zero Ultra sendiri merupakan varian tertinggi yang diperkenalkan oleh Infinix kali ini. Ponsel Android ini mendukung Lightning Charger 180W.
Dengan kapasitas tersebut, Infinix mengklaim baterai Zero Ultra berkapasitas 4.500mAh dapat terisi penuh hingga 100% dalam waktu 12 menit menggunakan mode marah.
Baca Juga:Sini Aku Kasih Tahu! Gini Cara Merawat Mobil Matic Agar Tetap AwetBakal Rilis Gak Yah? Nokia Zeno Promax 2023 – Ini Dia Harganya
Kecepatan pengisian daya Zero Ultra didukung oleh dua sel baterai 8C yang beroperasi pada 90W saat mengisi daya. Selain itu, terdapat tiga pompa muatan paralel yang mendukung konversi daya tinggi pada perangkat Infinix. Teknologi ini di katakan dapat mengurangi panas saat mengisi daya, sekaligus membantu meningkatkan masa pakai perangkat, bahkan di lingkungan bersuhu tinggi. Infinix Zero Ultra juga di lengkapi sertifikasi TUV Safe Fast Charging.Â
Prosesor yang Tangguh
Untuk dapur pacunya, smartphone ini di tenagai oleh chipset MediaTek Dimensity 920 5G bersama dengan RAM 8GB yang bisa di perbesar hingga 13GB untuk kelancaran multitasking.
Infinix Zero Ultra menampilkan layar AMOLED 3D melengkung 6,8 inci dengan kecepatan refresh 120Hz dan pola sentuh 360Hz. Di lengkapi dengan pemindai sidik jari, tampilan smartphone ini telah bersertifikasi TÃœV Rheinland Low Blue Light.
Infinix menyertakan tiga kamera belakang pada smartphone ini yang terdiri dari lensa utama OIS 200MP, lensa ultra-wide 13MP, dan depth sensor 2MP. Sedangkan untuk kebutuhan selfie, perangkat tersebut di tujukan untuk kamera depan 32MP.Â
Varian dan Harga
Ponsel ini hadir dalam pilihan warna hitam putih, menjalankan XOS 12 berbasis Android 12. Infinix Zero Ultra di jual perdana pada 7 Oktober 2022 dengan harga Rp 6.449.000.Â
Kelebihan
Ada beberapa kelebihan yang di miliki hp ini antara lain:
- Kameranya yang sangat gahar dan menjadi pengalaman fotografi terbaik.
- Kapasitas baterai yang besar, sehingga kamu bisa bermain berjam-jam.
- Kualitas Layar yang Jernih
Nah, itulah info terkait spesifikasi Infinix Zero Ultra dan harganya.