Sebuah truk kontener yang melaju dari arah Jawa Tengah menuju Jakarta tepatnya di jalur pantura Citemu Kecamatan Mundu Kabupaten Cirebon, tertimpa pohon setinggi sepuluh meter, Jumat siang. Beruntung dalam peristiwa tersebut tak memakan korban jiwa hanya kerugian materi.
Beginilah kondisi truk kontener bernomor polisi H 9972 OA yang melaju dari arah Jawa menuju Jakarta tertimpa pohon setinggi sepuluh meter di jalan pantura Citemu Kecamatan Mundu Kabupaten Cirebon, Jumat siang
Peristiwa itu berawal saat kontener akan putar arah terlalu berlebihan. Akibatnya, body tersebut tersangkut yang mengakibatkan pohon setinggi sepuluh meter tumbang.
Baca Juga:Makam Warga Dibongkar OTKModel Lintasan Ujian Praktik Sim C DigantiÂ
Petugas kepolisian dibantu warga, berusaha memotong ranting yang menutup jalur pantura Cirebon. Pasalnya, batang pohon yang tersangkut cukup berat dan sulit diangkat.
Beruntung dalam peristiwa tersebut tak memakan korban jiwa, hanya kendaraan truck kontainer mengalami kerusakan. Akibat peristiwa itu, jalur pantura Cirebon mengalami kemacetan panjang