RADARCIREBON.TV- Saat ini sudah banyak mobil terbaru tahun 2023 yang hadir untuk meramaikan pasar otomotif di Indonesia. Seperti agya, ayla untuk generasi terbaru, wuling alvez, dan masih banyak lagi. Banyak pilihan yang bisa kamu pilih sesuai dengan kebutuhan.
Mobil terbaru tahun ini untuk di bulan juli-desember, seperti Nissan X-Trail e-Power, Citroen C3 Aircross, Maxus Mifa 9, Nissan X-Trail T33, Hyundai Stargazer X, dan lain sebagainya. Semakin membaiknya perekonomian di Indonesia sejak pasca pandemi, menjadikan banyak produsen berlomba-lomba untuk memproduksi mobil terbaru yang canggih.
Hal tersebut tentunya membuka peluang banyak mobil baru hadir di Indonesia pada 2023. Untuk lebih jelasnya, berikut ini terdapat beberapa daftar mobil terbaru tahun 2023, lengkap dengan spesifikasinya.
Baca Juga:Support Dijadikan Sebagai Smartphone Gaming, Ini Dia Daftar Hp Murah Terbaik di Bawah 2 Juta Penyimpanannya Tidak Perlu DiragukanTanpa Basi-Basi Langsung Eksekusi, Berikut 5 Rekomendasi Hp Murah Spek Bagus Tampilan Mulus: Mulai Dari 1 Jutaan
Daftar Mobil Terbaru Tahun 2023
1. Mazda CX-60 HybridÂ
Mobil yang pertama ini hadir dari Mazda CX-60 Hybrid yang hadir pada akhir bulan juni 2023, dengan performa mesinnya memakai  kubikasi 3.300 cc turbo dengan kombinasi teknologi mild hybrid. Sehingga mengeluarkan torsi puncak 450 Nm pada 2.000-3.500 rpm dan tenaga maksimal 284 PS pada 5.000-6.000 rpm.
Selain itu juga mobil ini bisa menambahkan torsi puncak 153 Nm pada 200 rpm dan tenaga 17 PS pada 900 rpm untuk akselerasi awal. Memiliki performa yang luar biasa. menjadikan motor elektrik SUV ini di banderol dengan harga yang tinggi, dan menargetkan segmen premium.
Untuk kompetitornya sendiri ini seperti BMW X3 dan Mercedes-Benz GLC. Harga yang di tawarkan pun sekitar Rp1,8 miliar.
2. Toyota Yaris Cross
Produk dari toyota terbaru pun hadir meramaikan pasar otomotif ialah Toyota Yaris Cross. Mobil ini di bekali mesin yang menggunakan kode 2NR-VEX dengan kapasitas 1.500 cc hybrid yang pakai konfigurasi 4-silinder dan yaris cross ini juga mempunyai versi hybrid. Kemudian untuk baterai yang dipakai berjenis lithium-ion.
Untuk fitur-fitur yang di milikinya pun tersedia panoramic glassroof, jok elektrik untuk pengemudi, wireless charger, hingga power back door with kick sensor. Kamu juga bisa memilih 6 varian atau tipe dari mobil terbaru tahun 2023 ini. Di mana yang memakai mesin bensin memiliki 4 varian dan mesin hybrid ada 2 varian. Berikut ini daftarnya:
- Yaris Cross 1.5 G M/T Rp 351 juta
- Yaris Cross 1.5 G CVT Rp 364 juta
- Yaris Cross 1.5 S CVT Rp 407 juta
- Yaris Cross 1.5 S CVT with GR Parts Aero Package Rp 417 juta
- Yaris Cross 1.5 S Hybrid CVT Rp 440,6 juta
- Yaris Cross 1.5 S Hybrid CVT GR Parts Aero Package Rp 449,95 juta
3. Suzuki XL7 Hybrid
Suzuki XL7 Hybrid ini meluncur pada bulan juni 2023 dengan harga jual yang cukup terjangkau. Untuk spesifikasinya sendiri dengan kehadiran  teknologi Smart Hybrid Vehicle by Suzuki (SHVS) yang mirip seperti ertiga hybrid.
Sementara itu mobil ini memiliki banyak fitur canggih yang di sematkan seperti, cruise control, e-mirror touchscreen, hill hold control (AT) dan gear shift indicator (MT). Fitur lain seperti auto retractable mirror, auto light with guide me light juga hadir. Begitu pula dengan engine auto start-stop.
Baca Juga:Mengaspal dengan Mulus di Jalanan Tanpa Hambatan, Berikut Harga Mobil Suzuki Ertiga untuk Semua Tipe Spesifikasi Patut DiacungiHonda Menjadi Pilihan yang Tepat untuk Kelas Kakap, Ini Dia Mobil Terbaru Honda BR-V Tahun 2016 yang Tampil Mewah Cocok Dipamerin ke Tentangga
Kemudian XL7 Hybrid menyematkan mesin K15B 1.500 cc, 4 silinder yang di gabungkan dengan teknologi ISG dan baterai Lithium-ion yang di dukung teknologi mild hybrid atau smart hybrid vehicle by suzuki (SHVS).
Selain itu juga pada performa mesinnya  diklaim mampu melontarkan tenaga sebesar 104,7 PS pada 6.000 rpm dan torsi puncak 138 Nm pada 4.400 rpm melalui transmisi manual (MT) 5-percepatan atau otomatis (AT) 4-percepatan. Untuk harga yang di tawarkan ini di banderol mulai dari Rp283,9 juta.
4. Wuling Alvez
Mobil terbaru tahun 2023 selanjutnya ini hadir dari Wuling Alvez yang memiliki tiga varian yakni, SE, CE, EX. Kendaraan SUV ini sudah menggunakan mesin Euro 4 berkubikasi 1.485 cc naturally aspirated, inline-4 cylinder, DVVT, DOHC yang di kombinasikan dengan pilihan transmisi otomatis CVT untuk varian EX dan CE.
Sementara itu alvez tersedia dalam transmisi manual 6-percepatan. Maka dari itu kombinasi mesin dan transmisi Alvez tersebut diklaim mampu menghasilkan tenaga maksimal 105 hp pada 5.800 rpm serta torsi puncak di angka 143 Nm pada putaran mesin 4.000-4.600 rpm.
Berikut ini daftar harganya:
- Wuling Alvez SE: Rp209.000.000
- Wuling Alvez SE: Rp255.000.000
- Wuling Alvez EX: Rp295.000.000
5. Hyundai Stargazer X
Mobil yang terakhir ini yaitu Hyundai Stargazer X yang menggunakan velg dengan ukuran 17 inch. Untuk bocorannya interior Hyundai Stargazer X yang di gadang-gadang masih sama dengan model MPV, yang artinya mempunyai kabin luas dengan tiga baris bangku untuk 7-orang.
Selain itu juga untuk mesinnya ini di kabarkan memakai yakni 1.500 c. Untuk harga yang di tawarkan mobil terbaru tahun 2023 ini di banderol Rp300 juta.
***