Misi perdamaian dunia, kembali digencarkan dengan mendatangi salah satu sekolah di Cirebon. Mereka melibatkan kaum pelajar, agar bisa menjadi agen perdamaian dan calon pemimpin masa depan.
Visi perdamaian atau vision of peace, kembali digencarkan di Cirebon. Selain dilakukan di sejumlah wilayah di nusantara, kali ini juga melibatkan ratusan kalangan pelajar.
Visi perdamaian ke 73 kalinya ini, dilakukan dengan mengenalkan media seni, dan karya gambar, musik, tarian dan lainnya, yang menjadi nilai kekayaan di Indonesia. Tujuannya untuk mengajak generasi muda bisa menjadi agen perdamaian dunia.
Baca Juga:Waspada Kekeringan Di Kota CirebonBatik Salem Warisan Budaya Sejak Satu Abad LaluÂ
Selain itu, sebagai generasi muda yang harus mendapat pendidikan dan pengetahuan yang baik, untuk menjadi calon pemimpin bangsa di masa mendatang.
Melalui aksi ini, diharapkan Indonesia dapat menjadi pionir dalam menggelorakan perdamaian dunia, untuk mewujudkan kehidupan yang damai dan jauh dari perpecahan