RADARCIREBON.TV – TV yang tak mempunyai tuner standar DVB-T2 memerlukan set top box (STB) agar bisa menikmati siaran TV digital di Indonesia. Salah satunya menggunakan Set Top Box dari Evercoss. Apa keunggulannya?Marketing Communication Evercoss, Aldiano Sikumbang menuturkan untuk menonton siaran televisi digital, perlu penyesuaian perangkat. Bila perangkat TV di rumah sudah ada tuner standar DVB T2 di dalamnya, cukup lakukan scanning ulang.
Namun bila pesawat televisi masih analog dan tidak berencana mengganti pesawat televisi,
cukup menambahkan STV yang bersertifikasi lalu merangkaikannya dengan televisi.
“Setiap STB yang bersertifikasi, sudah pasti bisa menangkap siaran TV digital yang dapat di nikmati dengan gambar lebih jernih dan beresolusi tinggi. Bedanya pada kualitas gambar yang di tawarkan serta beberapa fitur tambahan untuk kemudahan pengoperasian,” ujarnya
Baca Juga:Review Terbaru Mobil Xenia 2018, Mobil MPV Cocok Untuk Kendaraan KeluargaDaftar Harga HP Murah RAM Besar Terbaik, Desember 2022
Dia mencontohkan STB Evercoss yang mengusung fitur advance. Perangkat ini dapat merekam siaran TV yang sedang tayang dengan perangkat External (flashdisk). Selain itu, alat ini juga dapat terkoneksi menggunakan USB, HDMI, WIFI yang di operasikan melalui remote control sehingga menghasilkan tayangan dalam format Full HD 1080p.
“Ini dapat terhubung ke semua tipe TV, baik tipe Smart TV maupun TV LED biasa. Bahkan perangkat ini juga dapat terhubung dengan TV tabung. Cukup dengan menghubungkan kit converter dari HDM to VGA, masyarakat sudah dapat menikmati siaran digital di perangkat TV lawas,” pungkasnya.
Sebelumnya di beritakan, Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) mengungkapkan suntik
mati TV analog dan beralih ke TV digital akan mendorong layanan internet dan ekonomi digital Indonesia.Proses migrasi TV analog ke digital atau Analog Switch Off (ASO) akan mulai di lakukan 30 April dan di targetkan berakhir pada 2 November 2022.
“Manfaat yang akan kita dapatkan dari migrasi TV analog ke TV digital itu terkait dengan internet dan kegiatan perekonomian semakin terpadu,”
Itulah fitur-fitur dari set top box evercoss.