Pasca musibah kebakaran yang terjadi pada Selasa lalu, Pemerintah Desa Losari Kidul Kecamatan Losari Kabupaten Cirebon melakukan pertemuan antara pemilik toko dengan warga yang terdampak kebakaran. Kuwu Losari Kidul menyebut kerugian toko diklaim mencapai 10 miliar dan pemilik toko siap bertanggung jawab atas musibah itu.
Garis polisi ini masih terpasang di depan Toko Nur Elektronik, pasca kebakaran yang menimpa toko tersebut, Selasa lalu. Selain Toko Nur yang diduga menjadi sumber kebakaran, empat rumah yang berada dibelakangnya pun turut menjadi korban.
Untuk menyelesaikan polemik pasca kebakaran, Kuwu Desa Losari Kidul sudah melakukan pertemuan dan memediasi kedua belah pihak. Dalam pertemuan itu, kuwu menyebut pemilik toko mau bertanggung jawab atas kerugian para korban meskipun tidak secara menyeluruh.
Baca Juga:Lahan Pertanian Cirebon Timur Terus MenyusutKondisi Cuaca Potensi Angin Kencang
Pemilik toko pun mengklaim kerugian mencapai 8 sampai 10 miliar, namun kerugian itu pun akan ditaksir dari hasil uji forensik maupun pemeriksaan oleh pihak asuransi.
Sementara, aktifitas sejumlah toko yang berada di sekitar Nur Elektronik sudah berangsur normal.