Kepoin Yuk ! 5 Rekomendasi HP Murah Bagus Dengan Kamera Terbaik

Kepoin Yuk ! 5 Rekomendasi HP Murah Bagus Dengan Kamera Terbaik
Sumber: CELLULAR WORLD
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – Zaman sekarang pastinya butuh hp sebagai penunjang komunikasi jarak jauh. Tak hanya itu, fungsi dari hp juga sekarang bergam, bisa berfotografi. Nah, berikut rekomendasi hp murah bagus.

1. Xiaomi Poco M4 Pro

Xiaomi Poco M4 Pro merupakan perangkat entry-level dari Poco untuk pengguna yang peduli dengan performa ponselnya.

Kemudian, smartphone ini menggunakan pengaturan 3 kamera yang terdiri dari lensa utama 64 MP, lensa sudut lebar 8 MP, dan lensa makro 2 MP. Lalu ada kamera 16 megapiksel di bagian depan dan baterai 5000mAh yang hadir dengan kemampuan fast charging 33 watt.

Baca Juga:Sat Sat Banget – Rekomendasi Android TV Box Dengan SIM Card TerbaikTampil Tegas dan Gagah ! Inilah Mobil Terbaru Mitsubishi 2017

Dengan harga hanya 2,8 juta, Xiaomi Poco M4 Pro terasa seperti seorang fotografer ahli dan menjadi salah satu rekomendasi hp murah bagus.

2. Oppo A76

Bisa di bilang kemampuan kamera smartphone ini cukup memadai jika mengandalkan dua kamera belakang atau dual kamera.

Kemudian kamera utama 13 megapiksel yang diperkuat dengan autofokus Ai dan lampu kilat LED. Kamera kedua kini memiliki 2 megapiksel untuk dapat menghasilkan foto dalam mode potret.

Sayangnya, smartphone ini tidak memiliki kamera ultra wide-angle. Namun, kamera depannya terbilang cukup memadai di kelasnya dengan dukungan kamera 8 megapiksel. Selain itu, Oppo A76 hanya tersedia dengan harga yang relatif murah Rp 3 jutaan. 

3. Vivo T1 5G

Smartphone ini hadir dan menjadi salah satu seri Vivo T pertama di Indonesia. Salah satu keunggulan Vivo T1 5G adalah didukung dengan triple kamera belakang beresolusi 50 megapiksel serta kamera makro dan kedalaman masing-masing 2 megapiksel.

Selain itu, kamera depannya menggunakan kamera tunggal beresolusi 16 MP dan dibandrol dengan harga Rp2,6 juta. 

4. Realme 9 4G

Setelah meluncurkan seri GT 2 Pro, Realme menyasar pasar kelas menengah dengan meluncurkan Realme 9 4G. Dengan slogan 108 MP, keunggulan utama smartphone ini jelas fotografi. Kemudian smartphone ini memiliki 3 kamera belakang dengan kamera utama 108 MP dan 6 elemen lensa. 

Baca Juga:Menggila…! Spek Infinix Note 10 Bisa Tandingi XiaomiBeneran Nyata Adanya ! Kredit Mobil Second Murah Tanpa DP – Simak Penjelasannya

5. Realme 9i

Realme 9i punya kualitas kamera yang mantap. Smartphone ini di lengkapi dengan pengaturan tiga kamera. Ini termasuk lensa utama 50MP, makro 2MP, dan lensa kedalaman 2MP. Selain itu, berkat teknologi piksel tersebut, kamera 50 megapiksel ini mampu menghasilkan kualitas foto yang lebih terang dan detail. Lalu ada bukaan untuk lensa selfie berkekuatan 16MP di pojok kiri atas kamera depan.

Kemudian kamera belakang dan depan mendukung perekaman video dengan resolusi hingga 1080 piksel dan 30 FPS. Realme 9i di banderol dengan harga 2,6 juta yang relatif murah. 

Nah, itu dia 5 Rekomendasi HP Murah Bagus Dengan Kamera Terbaik

0 Komentar