Kuliner Korea kini memang banyak digemari. Untuk anda yang ingin berburu kuliner Korea, harus datang ke Lucky Korbeq yang ada di Jalan Setiabudi Kota Cirebon. Di sini tersedia olahan daging dengan cita rasa yang pas di lidah. Pemirsa bisa mencoba rice bow dengan paduan beef bulgogi atau galbi yang lembut dan juicy. Penasaran? Simak liputan berikut ini.
Makanan khas Korea saat ini memang banyak digemari berbagai kalangan, terutama generasi milenial pecinta drakor. Nah kali ini ada satu tempat yang bisa pemirsa datangi untuk mencoba kuliner asal boyband BTS itu. Lucky Korbeq alias Korean Barbeque, lokasinya ada di Jalan Setiabudi No 31 Kota Cirebon.
Lucky Korbeq menyediakan rice bowl dengan olahan daging khas Korea atau biasa disebut bulgogi. Daging yang digunakan adalah daging sapi pilihan dengan campuran kecap asin, gula dan tambahan bumbu seperti bawang bombai, bawang putih dan saus racikan ala lucky korbeq seperti blackpaper yang pas di lidah. Untuk tektur dagingnya lembut dan juicy.
Baca Juga:Resmob Brebes Ringkus 2 Pencuri Motor Di Acara Keramaian Polres Brebes Terjunkan Tim Khusus Cegah Geng Motor
Menu lainnya ada rice bowl beef galbi dan rice bowl teriyaki, daging sapi dengan campuran saus teriyaki khas Jepang. Semua menu rasanya otentik dan wajib dicoba.
Oh iya, pemirsa juga bisa pilih menu paketan, lengkap dengan tambahan telur dan minuman segarnya. Untuk harganya cukup merocoh kocek 26 ribu rupiah saja. Sedangkan untuk yang tanpa telur harganya lebih ekonomis lagi cuma 20 ribu aja.
Jadi gimana nih pemirsa, penasaran ingin mencoba Korean food yang ada di Lucky Korbeq. Yang buka dari jam 9 pagi sampai 7 malam. Yuk ajakin semua buat makan besar di sini. Dijamin bakal balik lagi deh