Ayam Goreng & Panggang Serundeng

0 Komentar

Ayam goreng, menjadi menu pilihan untuk lauk pauk yang aman, dan disukai oleh semua kalangan, Ayam Goreng Ibu Iloh menyediakan 2 variant, mulai dari ayam goreng dan ayam panggang. Dengan tambahan serundeng, sambal, dan lalapan, menjadikan cita rasa ayam goreng dan ayam panggang ini, lezat dan mantap.

Salah satu menu makanan yang paling banyak disukai oleh semua orang, yanki ayam goreng. Rasanya yang gurih dan lezat, membuat ayam goreng, menjadi menu pilihan, untuk lauk pauk yang sering dikonsumsi oleh semua orang.

Ayam Goreng Bu Iloh, yang berada di Penggung Utara Harjamukti Kota Cirebon, tepatnya di Gang Cenderawasih 6 belakang SDN Penggung Utara. Di tempat ini menyediakan dua varian, mulai dari ayam goreng hingga ayam panggang. Ayam Goreng Bu Iloh ini, berbeda pada umumnya, karena ada tambahan serundeng, sambal, dan lalapan. Harganya pun sangat terjangkau dan ramah dikantong, untuk ayam goreng atau ayam panggang jenis dada 6.000, sayap 5.000, rempala ati 5.000, sate usus 1.000, tempe dan tahu 1000. Bisa request, sesuai keinginan, baik digoreng maupun dipanggang.

Baca Juga:Jambret Beraksi Saat KebakaranBabakan Losari Miliki Leuit

Dan untuk satu porsi dengan tambahan nasi dan ayam goreng jenis dada, tahu atau tempe dan sambal serta serundeng dan lalapan, dijual dengan harga Rp 10.000.

Rasa ayamnya yang gurih dan juicy, menjadikan ayam goreng dan ayam panggang ini selalu ramai diburu pembeli. Untuk pembelian ayam goreng maupun ayam panggang, sudah paket komplit, ada isian serundeng, sambal, dan lalapan, pembeli bisa milih sesuai keinginan.

Di kedai ini, sudah berjualan 4 tahun, dan buka setiap hari, mulai dari jam 9 pagi hingga jam setengah 5 sore.

0 Komentar