RADARCIREBON.TV – Sebagai seorang pebisnis, memiliki mobil untuk keperluan usaha merupakan hal yang penting sambil menimbang harga jualnya. Adapun contohnya yaitu mobil Gran Max dengan kondisi second yang di banderol dengan harga cukup murah.
Mobil Gran Max dan Harga Bekasnya
Mobil ini merupakan keluaran Daihatsu yang telah beredar cukup lama. Adapun macamnya yaitu model mini bus dan model pick up. Keduanya memang di peruntukkan bagi pebisnis atau yang memiliki usaha, khususnya untuk yang memerlukan pengangkutan barang.
Namun untuk model mini bus, tidak hanya untuk mengangkut barang, namun juga untuk mengangkut penumpang. Biasanya mobil ini juga kerap di gunakan untuk yang memiliki usaha di bidang transportasi atau travel. Sebab, mini bus ini bisa menampung banyak orang.
Baca Juga:Inilah 3 Jenis HP Murah dengan Layar AMOLED dan RAM Besar, Intip Sini!5 Tempat Camping di Bogor dengan Hawa Adem dan Pemandangan yang Bagus
Apalagi, bagian bukaan pintunya yang menggunakan pintu geser atau sliding door. Cukup memudahkan penumpang untuk keluar masuk. Tidak hanya itu, mini bus ini juga bisa di jadikan campervan. Cocok untuk kamu dan keluarga yang senang bepergian sambil menjadikan kendaraanmu bak sebuah rumah.
Sementara untuk model pick up, cocok untuk di gunakan bagi yang memiliki usaha jasa angkut. Bagian belakangnya yang luas, bisa menampung banyak barang di dalamnya. Untuk yang ingin memilikinya namun terkendala biaya, bisa mendapatkan varian bekasnya.
Harga second mobil Gran Max ini di banderol dengan harga yang cukup murah, yang bisa di lihat sebagai berikut.
Tipe dan Harga Mini Bus Gran Max Bekas
1.3D mulai dari Rp55 juta
1.3 Blind Van mulai dari Rp45 juta
1.5D mulai dari Rp60 juta
1.5D Optima mulai dari Rp65 juta
1.3F mulai dari Rp55 juta
1.5F mulai dari Rp60 juta
Tipe dan Harga Gran Max Pick Up Bekas
1.3 pick up mulai dari Rp45 juta
1.5 pick up AC mulai dari Rp100 juta