Kebakaran hutan melanda di Kecamatan Salem Kabupaten Brebes. Meski api sudah berhasil dipadamkan, akan tetapi petugas tetap berjaga, karena masih adanya asap yang menyala.
Inilah lokasi bekas kebakaran hutan di kawasan Kecamatan Salem, Kabupaten Brebes. Ada sekitar setengah hektar lahan hutan yang terbakar.
Beruntung saat kejadian, petugas gabungan dari Polsek Salem, Koramil Salem, Polisi Hutan, serta Perhutani, mampu melakukan pemadaman sehingga tidak api tidak menjalar.
Baca Juga:Komunitas Persaudaraan KPSK Di KuninganSosialisasi Perda Pembangunan Ekonomi Kreatif Untuk Pelaku UMKM
Kapolres Brebes AKBP Guntur Muhammad Tariq yang mendatangi lokasi kebakaran, meminta petugas untuk tetap waspada karena asap masih terlihat. Sehingga petugas gabungan masih melakukan pendinginan.
Sementara itu, hasil penyelidikan sementara petugas , kebakaran terjadi diduga akibat api rokok, yang dibuang di tempah limbah tebangan pohon.