Tingkah lucu, dilakukan anak-anak berkebutuhan khusus di masa pengenalan lingkungan sekolah. Dengan diisi kegiatan keterampilan dan pengembangan bakat siswa difabel.
Beginilah tingkah lucu, anak-anak berkebutuhan khusus, saat melaksanakan masa pengenalan lingkungan sekolah. Di SLB Budi Utama, Kota Cirebon.
Para guru mengedepankan kegiatan, yang menyenangkan, berupa keterampilan, seni dan pengembangan bakat. Seperti tari tarian, anak difabel menari dengan membawa sapu.
Baca Juga:Mako Pangkalan TNI AL Cirebon Diserang Pesawat Tak DikenalPanwaslu Karangsembung Kebut Sosialisasi Pemilu
Serta bakat menyanyi, atau kegiatan ekstrakulikuler yang ada di sekolah SLB. Sementara untuk pembelajaran nantinya, sekolah mengelompokan kategori anak difabel, seperti kelompok anak yang tuna rungu, tuna grahita, sesuai asesmen saat PPDB.
Sementara jumlah siswa difabel yang bersekolah di SLB Budi Utama, baik tingkat SD, SMP maupun SMA, sekitar 230 siswa.