Deretan Mobil Second Matic Murah Dengan Kualitas Terbaik

Deretan Mobil Second Matic Murah Dengan Kualitas Terbaik
mobil matic second/foto:https://cintamobil.com/
0 Komentar

RADARCIREBON.TV Sedang mencari mobil matic bekas murah dengan kualitas terbaik? Hati-hati jangan sampai salah beli. Mobil matic atau transmisi otomatis saat ini sedang banyak peminatnya, terbukti dengan banyaknya mobil baru dengan transmisi matic.

Pasar mobil matic di Indonesia sedang berkembang dan selalu meningkat setiap tahunnya. Imbasnya, permintaan akan mobil bekas peminatnya juga semakin bertambah.

Nissan Grand Livina

Buat mobil keluarga, Nissan Grand Livina masuk ke dalam salah satu mobil keluarga yang nyaman. Walaupun mobil ini terlihat panjang, namun rasa berkendaranya seperti sebuah sedan. Bantingan empuk dan rendah khas sedan menjadi kenikmatan tersendiri yang di tawarkan oleh Nissan Grand Livina.

Baca Juga:Rekomendasi Tempat Wisata Bandung Yang Cocok Untuk keluargaDownload Youtube Mod Sekarang Android TV Anda Untuk Nonton Bebas Tanpa Iklan

Soal transmisi, Grand Livina punya varian transmisi matik yang juga pastinya enak buat digunakan harian.

Untuk tahun produksi 2013, Nissan Grand Livina bekas transmisi matik ditawarkan dengan harga Rp 90 jutaan sampai Rp 100 jutaan.

Beda tahun produksi, tipe dan kondisi mobil tentu akan membedakan harga jualnya sendiri. Tapi, mobil 7 penumpang ini layak banget buat masuk sebagai salah satu rekomendasi mobil transmisi matik bekas Rp 100 jutaan.

Toyota Camry

Mobil mewah lainnya yang bisa Carmudian beli dengan harga berkisar Rp 100 jutaan adalah Toyota Camry. Mobil yang kerap identik di gunakan sebagai mobil pejabat ini ternyata harga bekasnya sudah cukup murah, lho. Bayangkan saja, dengan uang tak sampai Rp 150 jutaan kamu bisa mendapatkan sebuah sedan mewah sekelas Toyota Camry.

Toyota Camry tahun produksi 2007, 2008, dan 2009 harga bekasnya sudah mencapai Rp 100 jutaan hingga Rp 130 jutaan. Bagi mereka yang ingin mobil sedan dengan kenyamanan oke, Toyota Camry bisa menjadi pilihan yang menggiurkan.

Untuk tahun produksi 2003 hingga 2005, harga Toyota Camry bekas bahkan sudah mencapai Rp 80 jutaan hingga Rp 90 jutaan. Jika beruntung, ada juga yang menjual Camry di harga Rp 50 jutaan untuk tahun 2003. Nah, lho!

Honda CR-V

Tidak suka sedan maupun MPV mewah? Tenang, kamu masih bisa mendapatkan sebuah SUV di rentang harga Rp 100 jutaan. SUV tersebut adalah Honda CR-V. Tak heran jika masih banyak orang mengincar mobil satu ini.

Baca Juga:HP Infinix Hot 12 Pro Resmi Diluncurkan Indonesia Dengan Harga MurahHarga HP Murah Kamera Bagus Cocok Untuk Fotografi Menjadi Idaman Banyak Orang

Dengan bujet Rp 100 jutaan hingga Rp 150 jutaan, kamu bisa mendapatkan Honda CR-V bekas lansiran 2008 hingga 2010. Model yang didapatkan merupakan model generasi ketiga dari Honda CR-V di Indonesia.

Nissan X-Trail

Mobil mewah lainnya yang bisa kamu pilih adalah Nissan X-Trail. SUV satu ini juga masih memiliki tampilan yang mewah, lho.

Harga Nissan X-Trail bekas sendiri terpantau sudah berada di angka Rp 100 jutaan saja, nih. SUV tahun produksi 2007 hingga 2013 ini biasanya di jual dengan harga Rp 70 jutaan hingga Rp 150 jutaan.

0 Komentar