HP Murah Dibawah 1 Juta Terlaris di Pasaran Dengan Kualitas Unggul

HP Murah Dibawah 1 Juta Terlaris di Pasaran Dengan Kualitas Unggul
hp dibawah 1juta/foto:https://ponselku.id/
0 Komentar

RADARCIREBON.TV Mencari hp murah di bawah 1 juta rupiah menjadi semakin mudah dengan banyaknya pilihan yang tersedia di pasaran. Saat ini, ada banyak merek hp yang menawarkan produk dengan harga yang terjangkau tanpa mengorbankan kualitas.

Hp murah di bawah 1 juta umumnya di lengkapi dengan spesifikasi yang memadai untuk kebutuhan sehari-hari. Meskipun tidak memiliki fitur canggih seperti hp flagship, namun hp dengan harga terjangkau ini masih mampu menjalankan berbagai aplikasi.

Tidak hanya itu, selain harganya yang terjangkau, kebanyakan hp murah ini juga sudah mendukung jaringan 4G yang memberikan kemudahan dalam mengakses internet.

1. Xiaomi Redmi 9A

Harga Baru: 1.188.000 – Harga Bekas: 900-1 juta

Baca Juga:Aplikasi Jual Beli Mobil Second Terbaik di IndonesiaTak Perlu Bingung Kini Tempat Wisata Bandung Yang Dekat Dengan Stasiun Kalian Mudah Dikunjungi & Instagramable

Xiaomi Redmi 9a menjadi hp full screen murah di bawah 1 juta yang paling kami rekomendasikan. Bentang layar 6,53 inch dan di tenagai oleh prosesor Helio G25, dengan RAM 2 Gb serta Penyimpanan internal 32 Gb, di dukung batere 5000 mAH sudah sangat bagus untuk mengerjakan tugas dan game ringan, apalagi hanya untuk menonton youtube. Kameranya juga tidak kalah bagus, bisa untuk selfi dan juga mengambil gambar.

2. Infinix Smart 5

Harga Baru: 1.150.000 – Harga Bekas: 900-1 juta.

Meski di pandang sebelah mata, Infinix Smart 5 juga sangat bagus untuk sekedar bermain game ringan dan browsing mengikuti pelajaran sekolah. Ram 2 Gb dan ROM 32 Gb, jika di rasa masih kurang besar bisa di tambah dengan memori eksternal. Desain yang kekinian dengan bentang layar lebar 6.6 inch tak terlihat bahwa ponsel ini di banderol dengan harga 1 jutaan.

3. Samsung M02

Harga Baru: 1.199.000 – Harga Bekas: 900-1 juta.

Samsung M02 di luncurkan pada awal 2021 untuk memenuhi kebutuhan ponsel kalangan bawah dengan model kekinian. Layar lebar 6.5 Inch serta dual kamera di belakang menjadikannya tampil trendi. Ponsel ini sangat cocok untuk orang yang tidak banyak bermain game, karena hanya berfokus untuk multimedia dan browsing ringan. RAM 2 Gb dan ROM 32 Gb, di rasa cukup untuk browsing ringan dengan aplikasi yang penting-penting saja.

4. Samsung A01

Harga Baru: 1.179.000 – Harga Bekas: 900-1 juta.

Samsung terus mengeluarkan ponsel kelas bawah untuk memenuhi kebutuhan pelanggannya. Samsung A01 cukup lumayan untuk sekedar browsing, tetapi sangat buruk untuk bermain game. Meski di bekali RAM 2 Gb dengan internal 16 Gb, tetapi kartu grafis yang di sematkan sangat tidak memadai untuk bermain game. Oleh karena itu, hp ini hanya cocok untuk bersosial media, mengerjakan tugas sekolah, dan menonton Youtube saja.

0 Komentar