RADARCIREBON.TV – Siapa sih yang kangen ke Bandung? Yups, suasana perkotaan yang sejuk dan nyaman berpadu dengan view alam dan kuliner lezat, memang menjadi ciri khas kota ini. Jadi, nggak heran juga kalau Bandung kerap di pilih sebagai salah satu destinasi liburan favorit masyarakat Indonesia.Â
Buat kamu yang ingin liburan ke kota Bandung dan mencari tempat wisata menarik dengan harga tiket masuk (htm) yang murah –mulai dari Rp10 ribu* per orang–, kamu bisa cek rekomendasi dari radarcirebon.tv berikut ini. Nggak hanya minim budget, deretan tempat wisata di bawah terkenal kece dengan pemandangan dan suasana yang indah, loh. Penasaran? Mari kita cek!
1. NUANSA RIUNG GUNUNG
 Nuansa Riung Gunung termasuk salah satu tempat wisata alam populer di Bandung dengan harga tiket masuk Rp10.000* per orang. Hijaunya kebun teh yang luas dan view perbukitan di sekelilingnya yang juara banget, sampai di juluki sebagai Swiss-nya Bandung. Di sini, ada satu spot ikonik yang menjadi favorit para wisatawan, yaitu jembatan kayu panjang nan estetik. Selain di manfaatkan sebagai tempat foto, banyak juga yang senang menghabiskan waktu sendiri dengan duduk di atasnya.
Baca Juga:Murahhhh Bangett! Harga HP Samsung Hanya 1 jutaan Aja!Harga Mobil City Car Kia di Tahun 2023, Kia Picanto Makin Mahal!
ALAMAT: KAMPUNG RIUNG GUNUNG, DESA PULOSARI, PANGALENGAN, KABUPATEN BANDUNG
BUKA: SETIAP HARI, 24 JAM
2. Bukit Moko
Berburu bintang bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk melepaskan penat. Salah satu tempat berburu bintang di Bandung yang populer, yaitu Bukit Moko. Dengan tinggi hampir 1.500 meter dan pada malam hari yang cerah, bukit ini menyuguhkan pemandangan romantis di temani kelap-kelip lampu kota yang menyala layaknya bintang di langit. Harga tiket masuknya sendiri yaitu Rp15.000* per orang. Dengan harga tersebut, kamu dapat menyaksikan pemandangan malam yang syahdu di temani semilir angin.
ALAMAT: CIMENYAN, KABUPATEN BANDUNG
BUKA: SETIAP HARI, 24 JAM
3. TAMAN LANGIT PANGALENGANÂ
Tempat wisata menarik di Bandung dengan harga tiket masuk Rp10.000* per orang lainnya, yaitu Taman Langit Pangalengan yang menyuguhkan hamparan kebun teh membentang dan panorama matahari terbit yang cantik. Banyak wisatawan yang menggelar camping di sini. Menjelang malam, kamu bisa membuat api unggun di tengah gemerlapnya bintang-bintang di langit. Saat pagi menjelang, keindahan matahari terbit di sertai kabut yang muncul menyinari perkebunan ini akan membuat semangat kamu kembali terisi penuh.
ALAMAT: JALAN CUKUL, SUKALUYU, KECAMATAN PANGALENGAN, KABUPATEN BANDUNG
BUKA: SETIAP HARI, 24 JAM
4. Babakan Siliwangi Forest Walk
Area hutan kota Babakan Siliwangi Forest Walk adalah wisata gratis di Bandung. Rasakan pengalaman berbeda untuk menjelajahi dan menikmati kesejukan hutan kota. Wisatawan bisa menelusuri hutan kota di atas ketinggian 3-4 meter di atas permukaan tanah dengan luas hutan mencapai 3,8 hektar dan panjang jembatan 2,3 kilometer.
Jembatan di Babakan Siliwangi Forest Walk di lengkapi dengan dek kayu selebar 1,5 meter dengan pembatas pagar besi setinggi satu meter menjadi jalur perjalanan bagi wisatawan untuk berkeliling. Jadi, tidak perlu khawatir akan berdesakan dengan pengunjung lainnya.
Di tengah-tengah jembatan di Babakan Siliwangi Forest Walk terdapat kursi-kursi dengan berbagai bentuk untuk pengunjung melepas lelah. Jika beruntung, pengunjung dapat menjumpai tupai dan burung yang ada di hutan ini.
Alamat : Jalan Siliwangi nomor 7 Lebak Siliwangi, Coblong, kota Bandung.
5. Jalan Braga
Ada banyak bangunan-bangunan heritage disepanjang Jalan Braga. Ini menjadikan Braga menjadi salah satu spot foto menarik bagi para wisatawan. Bukan hanya menarik bagi wisatawan, warga Bandung sendiri banyak yang nongkrong di sini untuk sekedar berjalan-jalan atau berfoto.
Wisatawan biasanya akan menyukai nuansa yang berbeda saat berjalan-jalan di Braga yang khas dengan deretan pohon tabebuya, kursi kayu dan ornamen batu bulat serta lampu jalan yang unik. Banyak pemandangan yang menarik di sini. Deretan lukisan yang dipajang di trotoar, pertunjukkan jalanan, atau melihat orang-orang asyik berfoto.
Baca Juga:Hp Kamu Rusak Karena Jatoh Kebanting ? Ganti Kesini Aja Ada Hp Murah Keluaran 2018 Dengan Spek Tinggi Dibawah 2 Juta lhooo!Inilah Cara menggunakan Remote Samsung Smart TV!
Alamat : Jalan Braga
itulah rekomendasi tempat wisata kota bandung dengan (htm) yang murah.