Chuack Ada Mobil Kotak ! Inilah Mobil Kecil Karimun – Harganya Murah Gak Ngotak

Chuack Ada Mobil Kotak ! Inilah Mobil Kecil Karimun - Harganya Murah Gak Ngotak
Sumber: moas.muf.co.id
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – Dunia otomotif kini sedang banyak di perbincangkan khususnya segmen city car. City car adalah mobil yang sangat pantas di gunakan di perkotaan. Ada banyak sekali city car yang berukuran kecil yang sangat laris di Indonesia salah satunya adalah mobil kecil Karimun. Simak artikel ini yuk!

Mobil Kecil Karimun

Suzuki Karimun generasi pertama atau awal di kenal juga dengan nama Suzuki Karimun Kotak. Pertama kali di pasarkan di Indonesia pada Agustus atau September 1998 dengan kondisi impor penuh atau CBU (Completely Built) dari Jepang. Setahun kemudian, tepatnya pada September 1999, Suzuki Karimun versi CKD atau Completely Knocked Down yang dirakit di sebuah pabrik di Tambun, Bekas, Jawa Barat, menggebrak pasar di Indonesia.

Nama Karimun berasal dari Karimun Agung (Karimun Besar), gugusan pulau di Kabupaten Karimun Kepulauan Riau. Namun pihak Suzuki Indonesia juga mengatakan bahwa nama Karimun berasal dari kata “carry to the moon” yang artinya membawa ke bulan. Di Jepang dan Eropa, Suzuki Karimun di sebut juga Suzuki Wagon R.

Baca Juga:Oh Ini HP Viral Sejagat Raya Tiktok – Nokia X150 5G Harganya Bikin Dompet TersenyumTetangga Bakal Iri ! Gue Beli Mobil Kecil dan Bertanya Berapa Harga Mobil Kecil di Indonesia?

Suzuki Karimun Wagon R

Suzuki menghidupkan kembali persaingan sengit di pasar mobil LCGC dengan memperkenalkan Suzuki Karimu Wagon R. Mobil yang sudah beredar di Indonesia sejak tahun 2013 ini akan mengalami pembaruan di tahun 2017.

Namanya kini resmi berganti menjadi Suzuki Karimun Wagon R. Penyegaran ini bukan hanya soal nama. Karimun juga mendapatkan tampilan baru untuk memberikan nuansa yang lebih modern. Anda bisa lihat sendiri ada perubahan minor pada front grille di banding Suzuki Karimun generasi sebelumnya. Pembaruan ini kemudian menggantikan rel atap versi lama.

Tentu saja Suzuki menghadapi persaingan ketat di pasar mobil Indonesia. Pasalnya, pasar LCGC berkembang sangat pesat dalam beberapa tahun terakhir. 

Harga

Tapi Anda tidak perlu khawatir. Karimun memiliki banyak cara untuk mengalahkan para pesaingnya. Selain itu, Karimun menawarkan banyak keunggulan jika dilihat dari spesifikasi dan desainnya yang unik.

Karimun Wagon R 2020 sudah memiliki daya tawar tersendiri dalam hal harga. Pasalnya, Anda bisa membawa pulang mobil ini seharga 120-150 juta. 

Itulah informasi terkait mobil kecil karimun yang harganya sangat murah. Apalagi kalau kamu beli bekasnya pasti akan lebih murah bahkan ada yang harganya di bawah 100 juta.

0 Komentar