RADARCIREBON.TV – Jika mobil Honda kebanyakan tidak memiliki sunroof, ternyata ada tipe HR-V yang memilikinya.
Mobil dengan sunroof pada bagian atasnya memang banyak di gemari karena desainnya yang mewah dan elegan. Bahkan untuk di bawa berkendara touring pun cocok.
Bagian atap mobil yang bisa di buka membuat mobil ini terasa nyaman karena dapat memberi hawa ke dalam mobil. Selain itu, bisa memberi pencahayaan lebih ke dalam sehingga mobil menjadi lebih terang.
Baca Juga:Tertarik Punya yang Mini dan Sporty? Ada Mobil Kecil Ayla, Harga Masih Oke Lah!Inilah Pilihan Mobil MPV Sunroof, Bisa Boyong Anggota Keluargamu Keliling Kota!
Mobil HR-V Sunroof
Sebagai salah satu mobil dari Honda yang ada sunroof, tipe mobil Honda HR-V termasuk dalam model SUV. Tipe ini bernama Prestige yang mempunyai tampilan yang menarik.
Pada bagian luarnya, mempunyai dimensi sekitar 4.294 x 1.772 x 1.580 mm dengan bobotnya sebesar 1.306 kg. Terdapat dua headlamp LED multi reflector yang tersemat pada setiap sisi grill sehingga memberikan tampilan yang besar.
Kesan sporty juga nampak karena terdapat bodi yang kokoh juga lekukan tajam pada bagian dalam bodi. Selain tampilan luar yang memukau dari mobil Prestige, rupanya bagian dalamnya juga di lengkapi dengan teknologi serta fitur canggih.
Misalnya saja pada bagian mesinnya yang menghasilkan performa baik yaitu dengan menggunakan mesin berkapasitas 1800cc 4 silinder. Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga sebesar 137 dk pada tiap 6.500 rpm dan torsi 169 Nm tiap 4.300 rpm.
Sebagai mobil Honda tipe HR-V yang ada sunroof, mungkin akan di anggap bahwa bahan bakarnya boros. Namun tidak juga. Untuk konsumsi bahan bakarnya, kabarnya menghabiskan sebanyak 12km/liter untuk konsumsi normal.
Namun dapat lebih hemat lagi dengan memanfaatkan fungsi eco drive yang menghabiskan bahan bakar sebanyak 21 km/liter. Dengan begitu, tampaknya mobil ini masih cukup hemat untuk di bawa berkendara bahkan untuk di bawa ke perjalanan kantor.