Nelayan di wilayah perairan Mundu Kabupaten Cirebon, mengeluhkan sulitnya mendapat bahan bakar minyak bersubsidi jenis solar untuk menghidupkan perahu mereka. Proses pembangunan SPBN yang sedang dilakukan diharapkan segera tuntas.
Kebutuhan bahan bakar minyak (BBM) jenis solar bersubsidi, sulit didapatkan para nelayan di pesisir wilayah Mundu Kabupaten Cirebon. Jika ada, mereka pun mengalami keterbatasan saat membeli.
Kebutuhan solar dalam satu hari sekitar 50 liter, namun saat membeli di SPBU, dibatasi hanya 30 liter. Itupun harus menunjukkan surat yang diberikan oleh pemdes setempat.
Baca Juga:Kesenian Burok Dalam Proses Hak PatenProdusen Supercar Italia Lirik Nikuba Karya CirebonÂ
Salah seorang nelayan, Jadit mengatakan, dengan proses pembangunan SPBN yang sedang dilakukan, diharapkan mampu mengatasi persoalan BBM nelayan. Mereka berharap proses pembangunan spbn tanpa ada kendala dan segera selesai.
Sementara itu, selama ini nelayan mengalami kendala pembelian BBM, karena pembelian bbm jenis solar bersubsidi tidak bisa melalui jeriken dan harus menunjukan kartu pas pembelian BBM.