RADARCIREBON.TV- Apakah kamu ingin membeli mobil kecil murah 2022? Kali ini kemacetan yang sering terjadi di jalan, terutama di kota-kota besar, pasti menjadi masalah bagi mereka yang tinggal di daerah perkotaan.
Mobil dengan ukuran yang lebih kecil akan membuat perjalanan kamu lebih mudah. Tidak seperti mobil ukuran besar pada umumnya,lho. Bagaimana apakah kamu tertarik? Pada kali ini minsa akan kasih rekomendasi mobil apa saja yang cocok
banget untuk kamu dan pastinya memiliki harga yang terjangkau ya!
Smart Fortwo Passion Mobil Kecil Murah 2022
Smart Fortwo Passion, Mobil kecil murah ini memiliki kecepatan 0-100 KPJ dalam 10,2 detik. Dengan mesin 0,8 liter turbo dieselnya, mobil ini dapat mencapai jarak tempuh 30,3 km liter. Meskipun bagian eksteriornya terkesan biasa, kualitas estetika keseluruhan mobil ini luar biasa. Struktur yang kompleks dan lubang udara yang lebar memberikan kesan sporty pada mobil ini.
Baca Juga:Keliling Dunia Gak Perlu Mahal!! Nikmati Tempat Wisata Bogor Dekat Stasiun Seperti di Eropa!Silaturahim dengan Keluarga Enaknya Pakai Roda 4 Nih! Berikut Daftar Mobil Kecil Sporty
Mobil kota yang di buat oleh Smart Division milik Daimler AG, Smart fortwo, pertama kali di perkenalkan pada tahun 1998 dan sekarang berada di generasi ketiga,
dengan dua pintu ini memiliki mesin dan roda penggerak di bagian belakang dan saat ini tersedia untuk di beli di 46 negara. Mobil ini telah di produksi sebanyak lebih dari 1,7 juta unit pada awal tahun 2015, dan mendapat sambutan positif di seluruh dunia.
Banyak orang tertarik untuk membeli mobil mini murah ini karena tenaga, kinerja, dan biaya jalan yang murah. Mobil ini tersedia dalam dua versi, masing-masing dengan mesin bensin atau diesel.
Versi hybrid juga tersedia, dengan tenaga maksimal 75 KW pada 6000 rpm dan torsi maksimal 147 nm pada putaran roda 2500–3600 rpm. Meskipun mobil ini tidak cocok untuk lintasan balap, mobil ini memiliki kecepatan yang luar biasa.
Untuk fitur keamanan mobil ini yani memiliki air bag yang berfungsi untuk melindungi
pengemudi dan juga penumpangnya, jangan khawatir mobil ini berkisar mulai dari Rp 265 jutaan saja,lho.