RADARCIREBON.TV Bicara harga, hp murah 2 jutaan (Rp 2.000.000 – Rp 2.999.000) masih menjadi primadona. Pasalnya, dengan harga yang masih terjangkau pengguna bisa memiliki hp dengan spesifikasi yang cukup mumpuni untuk menemani aktivitas.
Kebanyakan hp harga 2 jutaan sudah memiliki kapasitas memori yang cukup besar, seperti RAM 4 GB hingga RAM 8 GB serta penyimpanan internal 64 GB hingga 128 GB.
Sehingga sudah cukup aman untuk menjalankan banyak aplikasi secara bersamaan (multitasking), bisa menyimpan banyak file serta memainkan game yang kini sedang di gandrungi.
Baca Juga:Gawat Mobil Ini Jadi Incaran Anak Muda. Daftar Mobil Sedan CC Kecil Bikin Aman KantongApakah Nokia N73 2023 yang Viral di Tiktok Nyata? Yuk simak selanjutnya!
Tidak hanya itu, beberapa hp harga 2 jutaan juga sudah punya empat kamera belakang yang asik untuk diajak foto-foto. Termasuk ada pula hp yang sudah memiliki fitur NFC untuk mengisi ulang dan cek saldo emoney.
Nah, jika kamu ingin membeli hp baru dan mempunyai uang di bawah 3 juta, rekomendasi hp harga 2 jutaan yang memiliki fitur terbaik di kelasnya masing-masing.
Rekomendasi Hp Harga 2 Jutaan Terbaik
1. realme C55 NFC
Memiliki konektivitas yang unggul, realme C55 NFC adalah salah satu smartphone termurah yang sudah bawakan NFC. Ini berguna untuk melakukan transaksi digital dengan praktis, atau untuk mengisi saldo eMoney tanpa harus ke minimarket.
realme C55 NFC di pasangkan dengan fitur Mini Capsule yang dapat membuat lensa kamera depan tampak dinamis. Fitur ini tampak seperti Dynamic Island pada iPhone 14 Pro, lantaran dapat memunculkan informasi seperti notifikasi dan pemberitahuan charging.
Namun sayang, jika di bandingkan dengan HP Rp2 jutaan terbaik lain, performa realme C55 NFC ini tergolong biasa saja dengan Helio G88. Anda masih bisa dapatkan ponsel lain dengan Helio G9x series, seperti G95, G96, atau G99 di harga segini.
Terlepas dari itu, chipset Helio G88 masih tergolong layak untuk pemenuhan kebutuhan harian. Apalagi jika hanya memainkan gim ringan seperti Mobile Legends, performanya tergolong lancar jaya.
Layarnya yang berukuran besar juga membuat aktivitas multimedia kian menghibur. Kendati hanya IPS LCD, layar berukuran 6,72 inci miliknya sudah dukung refresh rate 90 Hz dan bisa mencapai brightness hingga 680 nit. Sangat cocok untuk penggunaan di luar ruangan pada siang hari.
Baca Juga:Kini Hadir Mobil Datsun Cross dengan Performa Baru Menjadi Pesaing Mobil Alpard guys..Apa itu Mobil LCGC ? 5 Rekomendasi Mobil LCGC terbaik. Mana pilhan Favorit mu ?
Hasil kamera yang di dapatkannya juga cukup oke, punya detail yang lengkap, jernih, juga noise yang minim. Masalahnya, tidak ada kamera ultrawide sehingga tak dapat memuat banyak orang dalam satu frame.
realme C55 NFC cocok untuk siapa pun yang membutuhkan konektivitas lengkap di harga terjangkau, dan sanggup memenuhi kebutuhan all-rounder yang cukup merata.
2. Redmi Note 11 4/128
Redmi Note 11 merupakan penerus dari Redmi Note 10. Ada cukup banyak peningkatan yang di berikan Redmi pada HP ini. Mulai dari desainnya yang lebih trendi dengan rangka mengotak, refresh rate layar AMOLED yang kini 90 Hz, serta resolusi kamera utama naik ke 50 MP.
Beberapa hal menarik yang ada pada Redmi Note 10 juga masih di pertahankan HP ini. Misalnya, bodi ponsel yang tak besar-besar amat dan bobotnya relatif ringan. Kemudian, speaker stereo, sertifikasi IP53, kamera ultrawide, dan pengisian cepat 33W.
Meski begitu, SoC Snapdragon 680 yang di miliki Redmi Note 11 sedikit di bawah Snapdragon 678 yang di pakai Redmi Note 10. Bagaimanapun, Redmi Note 11 tetap merupakan pilihan dengan fitur terlengkap di kelas harganya. Varian termurah HP ini, dengan memori 4/128 GB, di rilis dengan harga Rp2,5 juta.
3. Infinix Hot 20S
Mencari HP gaming dengan performa dahsyat di harga Rp2 jutaan? Infinix Hot 20S sanggup berikan frame rate kencang saat gaming berkat penggunaan Helio G96. Ponsel ini sanggup meraih skor AnTuTu v9 sebesar 340 ribuan, menjadikannya cocok memainkan Genshin Impact dengan performa cukup lancar.
Sejumlah fitur layarnya juga membuat aktivitas hiburan lebih asyik, menggunakan ukuran luas 6,78 inci yang di sertai juga dengan refresh rate 120 Hz. Artinya, pengguna dapat merasakan pergeseran layar 2x lipat lebih mulus saat di gulir (scroll) atau ketika menjalankan gim tertentu
Infinix Hot 20S juga begitu tampil memesona berkat bodi belakangnya yang terlihat lebih fresh dan mewah. Ketika terkena paparan cahaya, bodi dengan tekstur glossy ini akan menampilkan semacam gradasi berbentuk garis. Apalagi di bagian layarnya sudah terpasang kamera selfie berbentuk punch hole.
Jadi, siapa pun yang mendambakan ponsel berbodi kece untuk bermain Genshin Impact, Infinix Hot 20S sangat layak di dapatkan di harga Rp2,3 jutaan.
4. Samsung Galaxy A14 LTE
Tidak kesampaian membeli Samsung Galaxy S23 yang punya harga selangit? Jangan khawatir, masih ada Samsung Galaxy A14 yang punya desain bodi mirip-mirip. Ketiga kamera belakangnya tampak menyatu dengan bodi, memberikan kesan yang seamless dan rapi.
Meski hanya gunakan jaringan 4G, namun varian ini punya satu keunggulan di banding Samsung Galaxy A14 5G, yakni keberadaan kamera ultrawide. Dengan begitu pengguna pun dapat memuat lebih banyak subjek foto dalam satu frame tanpa harus gunakan mode panorama.
Anda juga bisa merasakan penggunaan harian yang sungguh awet, karena memiliki baterai berkapasitas 5.000 mAh yang tahan seharian penuh. Bagi pengguna yang sering bepergian menggunakan kendaraan roda empat, pasti akan mengapresiasi keberadaan NFC di ponsel ini.
Tidak perlu lagi khawatir saat eMoney kosong saat hendak masuk tol, karena NFC ini bisa mengisi saldo secara praktis tanpa harus keluar mobil. Tersedia juga sensor pemindai sidik jari di samping untuk kemudahan pembukaan kunci layar.
Kalau tidak berniat sering-sering ganti ponsel, Samsung Galaxy A14 4G juga cocok karena punya jaminan update OS Android hingga dua tahun. Serta, ia mendukung security update hingga 4 tahun yang sangat krusial jika Anda sering gunakan aplikasi mobile banking. Harganya pun sangat terjangkau yakni mulai dari Rp2,3 jutaan saja