Mobil Hatchback Kecil Cabe Rawit! Apa Saja Jenisnya? Simak Di Sini!

Mobil Hatchback Kecil / Sumber: Carsome
Mobil Hatchback Kecil / Sumber: Carsome
0 Komentar

RADARCIREBON.TVMobil Hatchback Kecil Cabe Rawit! Apa Saja Jenisnya? Simak Di Sini! Berbagai jenis mobil tersebut sebenarnya memiliki fungsi, kelebihan, serta kekurangannya masing-masing.

Mobil hatchback adalah jenis atau tipe mobil yang di golongkan karena ukurannya yang cukup kecil. Di lengkapi dengan beberapa bagian, seperti pintu penumpang, pintu depan, serta pintu bagian belakang yang biasa di gunakan untuk bagasi dan dapat di buka ke atas.

Perbedaan Hatchback dengan City Car

Jika di lihat dari sisi dimensi mobil, hatchback memang memiliki dimensi yang cenderung lebih panjang jika di bandingkan dengan tipe city car. Oleh karena itu, hatchback biasanya memiliki ruang kabin yang lebih lapang dan lebih luas ketimbang dengan city car.

Baca Juga:Mulai 100 Ribuan! Hotel Murah di Bogor Dekat Stasiun, Supaya Satset Habiskan Weekend!!Jangan Sedih STB Mahal! Harga Set Top Box Polytron Merakyat!

Di Indonesia, hatchback biasanya di banderol dengan harga yang jauh lebih mahal jika di bandingkan dengan model city car. Karena itulah, untuk fitur serta interior mobil hatchback biasanya lebih lengkap dan terkesan lebih mewah dari sisi material ataupun desainnya jika di bandingkan dengan tipe city car.

Karena ukuran body serta fungsi dari city car yang cenderung kecil, mesinnya pun biasanya hanya menggunakan dapur pacu yang kecil jika di bandingkan dengan tipe hatchback yang menggunakan dapur pacu besar (misalnya 1,4 L ke atas).

Rekomendasi Mobil Hatchback Kecil Terupdate!

Honda Brio RS 

Honda Brio RS adalah salah satu mobil hatchback Honda yang di gadang memiliki kekuatan mesin yang kuat dengan kapasitas mesin 1199 cc.

Di kenal menjadi salah satu mobil yang irit dan bertenaga membuat jenis mobil ini menjadi LCGC yang paling enak untuk di kemudikan. Di lengkapi dengan mesin 4-silinder i-VTEC yang minim getaran.

All New Toyota Yaris 

Mobil hatchback yang satu ini memiliki desain stylish dan sangat cocok di jadikan pilihan untuk anak muda. Di lengkapi dengan mesin DOHC, Dual VVT-i dengan kapasitas 1,5 liter yang agresif dan kuat.

Mobil buatan asal Jepang ini memang masih banyak di incar oleh konsumen dengan dimensi 4.145 mm, lebar 1.730 mm, tinggi 1.500 mm dan ground clearance 2.550 mm.

Nissan March 

Nissan March memiliki 2 tipe mobil yang berkapasitas 1,2 liter dan 1.5 liter dengan transmisi manual dan otomatis. Kelebihan dari sisi eksterior, Nissan memiliki rancangan fashionable smart dengan tampilan stylish dan unik.

Baca Juga:Kuat, Multifungsi, dan Awet! Tas Eiger Yang Cocok Untuk Berbagai Aktivitasmu!Classy No Tipu-Tipu! Ini Dia Mobil Mini Cooper Terbaru 2015.

Interior dari mobil ini juga dilengkapi dengan Steering Switch Audio Control pada stir kemudi. Pada Nissan March disematkan 2 suspensi yang membuat Anda tetap nyaman untuk meredam setiap goncangan dengan baik. 

0 Komentar