Pilihan Mobil Mungil Cocok Untuk Garasi Kecil Guys..

Pilihan Mobil Mungil Cocok Untuk Garasi Kecil Guys..
foto :https://www.cekpremi.com/
0 Komentar

RADARCIREBON.TV Saat ini sedang berkembang berbagai konsep minimalis di segala macam aspek kehidupan, termasuk konsep rumah. Hunian dengan konsep minimalis tentu saja memiliki ukuran yang relatif kecil dan tidak banyak ruang. Biasanya juga di bangun di lahan minimalis di mana pemanfaatan lahan harus di lakukan dengan maksimal, termasuk pembagian area untuk garasi mobil atau carport mobil.

Memiliki garasi atau carport mobil yang berukuran mungil terkadang menjadi pertimbangan juga dalam menentukan jenis mobil yang akan di beli. Apalagi saat ini ketersediaan lahan semakin terbatas sedangkan garasi yang di miliki benar-benar minimalis. Namun Anda tidak perlu khawatir, bagi Anda yang memiliki garasi terbatas dengan panjang sekitar 4 meter dan lebar 2 meter, Anda bisa memilih mobil city car dengan dimensi yang minimalis.

Ada banyak model city car dengan dimensi mungil yang sudah di pasarkan di Indonesia. Rentang harganya pun beragam, mulai dari Rp 60 jutaan hingga Rp150 jutaan. Mobil dengan di mensi mungil biasanya di gemari oleh pengendara wanita yang menginginkan kemudahan saat berkendara terutama saat akan memarkirkan kendaraan.

Baca Juga:Cara Menggunakan Set Top Box ke TV Analog, Biar Bisa Nonton Siaran DigitalGila Ga Masuk Otak! Harga Mini Cooper 2014 Murah Banget lho..

Rekomendasi Mobil untuk Garasi Kecil yang Bisa Anda Pertimbangkan

Daihatsu Ayla

Mobil LCGC dari Daihatsu ini adalah salah satu mobil mungil paling irit. Sangat cocok untuk area perkotaan yang jalanannya padat.

Di lengkapi dengan mesin 1000 cc, konsumsi BBM mobil ini biasanya adalah 20 km per liter. Dapur pacunya terdiri dari mesin 1.0 liter berkubikasi 998 cc DOHC dengan 3 silinder dan 12 katup. Torsi maksimal nya 85 NM pada 3,000 rpm.

Tersedia pilihan warna beragam. Mulai dari silver metallic, yellow metallic, solid red, dark grey metallic, black solid, dan lain sebagainya. Harga OTR-nya sekitar Rp 103.3 juta.

Toyota Agya

Desain dan tampilan mobil ini memang mungil. Tapi jangan salah, kapasitas mesinnya 1197 cc. Lengkap dengan sistem transmisi manual menggunakan 4 percepatan. Toyota Agya juga mampu menampung sekitar 5 penumpang. Harga OTR mulai dari Rp 144,9 juta.

KIA Rio

Mobil keluaran KIA ini bisa menampung hingga 5 penumpang. Mobil ini memiliki transmisi manual dan otomatis dengan ground clearance 150 mm. Harga mobil ini terbilang murah mulai dari Rp 270 Jutaan.

Peugeot 206

Mobil sedan produksi perusahaan asal Perancis ini pertama kali di luncurkan pada tahun 1998. Sampai saat ini mobil ini masih beredar di Indonesia. Namun Pins tidak bisa mendapatkannya dalam keadaan baru.

Meskipun dalam keadaan bekas, Pins bisa mencari kondisi yang masih bagus. Karena mobil ini memiliki desain yang menarik dan berkemampuan tinggi. Atap dari Peugeot 206 ini juga bisa dibuka selayaknya mobil coupe cabriolet.

0 Komentar