Wajib Tahu Daftar Mobil Yang Ada Sunroof! Cocok Untuk Roadtrip Bareng Bestie.

daftar mobil yang ada sunroof / Sumber: Moladin
daftar mobil yang ada sunroof / Sumber: Moladin
0 Komentar

RADARCIREBON.TV– Wajib Tahu Daftar Mobil Yang Ada Sunroof! Cocok Untuk Roadtrip Bareng Bestie. Siapa sih yang gak pengen liburan bareng bestie? pasti pengen dong, apalagi pake mobil kersen yang ada sunroofnya, beehh mantap!

Fitur tersebut biasanya ada pada mobil-mobil premium dengan harga Rp500 juta ke atas.

Sebagai informasi, sunroof sendiri bukan cuma berfungsi sebagai ‘penambah’ kesan mewah pada interior mobil saja.

Baca Juga:Ayla Kecil Bertenaga Besar, Mobil Seharga Motor?Jangan Khawatir Ketika BBM Mahal! Masih Ada Mobil Solar Murah Untukmu!!

Tetapi, fitur ini pun hadir guna menjaga sirkulasi udara dalam mobil tetap maksimal.

Karena dual fungsinya tersebut, tak heran jika mobil sunroof masih jadi incaran konsumen, baik untuk mobil jenis baru maupun bekas.

Berikut Ini Adalah Rekomendasi Mobil Yang Ada Sunroof

Hyundai Creta Prime

Jika kamu menyukai merek Hyundai, tipe Hyundai Creta bisa menjadi pilihan yang tepat. Mobil SUV berkapasitas 5 orang penumpang ini sudah dibekali dengan sunroof.

Selain itu, Hyundai Creta Prime juga dibekali dengan 8 audio speaker dengan sistem audio BOSE yang dapat menghadirkan pengalaman mendengarkan musik bak konser saat kamu berkendara.

Rentang Harga: Rp288.000.000 – Rp404.000.000

DFSK I-Auto

DFSK I-Auto merupakan mobil yang memiliki sunroof yang bisa dibuka dengan fitur command atau perintah suara.

Selain untuk mengontrol sunroof, DFSK I-Auto juga bisa mendeteksi lebih dari 100 perintah suara berbeda seperti untuk membuka dan menutup kaca jendela, menyalakan radio, mengontrol suhu AC, dan lain sebagainya.

Rentang Harga: Rp329.700.000 – Rp364.200.000

KIA Sonet

Baca Juga:Berita Burung? Apa Benar skutik retro Honda Akan Masuk Ke Indonesia?Diam-Diam Mledak! Nokia Android 12 Sudah Rilis, Cek Spesifikasi Lengkapnya Di Sini!

Pilihan mobil yang ada sunroof berikutnya adalah KIA Sonet. Mobil ini masuk dalam segmen small SUV atau crossover bersama dengan kompetitornya, yakni Toyota Raize dan Daihatsu Rocky.

Kelebihannya terletak di tipe tertingginya yang sudah di bekali dengan sunroof. Untuk menambah kenyamanan, terdapat fitur ventilasi udara dingin dan hangat di bagian jok depan.

Rentang Harga: Rp220.600.000 – Rp325.400.000

Honda HR-V Prestige

Salah satu mobil Honda yang ada sunroofnya adalah Honda HR-V Prestige. Mobil ini memiliki fitur panoramic sunroof yang di lengkapi dengan sistem otomatis untuk membuka dan menutupnya.

Mobil sunroof murah ini juga di lengkapi fitur keamanan dan keselamatan terbaik di kelasnya. Semua fitur tersebut di padukan dengan desainnya yang sporty dan di lengkapi dengan headlamp LED dan DRL LED. Selain itu, tersedia pula fog lamp dan shark fin antenna.

Rentang Harga: Rp364.000.000 – Rp515.900.000

Dari daftar mobil yang ada sunroof di atas, udah tau mana yang mau di gunakan untuk roadtrip bareng bestie?

0 Komentar