LAYAK UNTUK DIBELI! Sederet Keunggulan ‘Pajero dengan Sunroof’ Mobil yang Siap Bikin Kamu Mupeng!

LAYAK UNTUK DIBELI! Sederet Keunggulan 'Pajero dengan Sunroof' Mobil yang Siap Bikin Kamu Mupeng!
pajero dengan sunroof/gaadiwaadi.com
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – Pasti kamu tak asing lagi dengan nama satu ini. Mitsubishi Pajero Sport, mobil SUV medium ini cukup populer dan menjadi kendaraan harian masyarakan kelas menengah atas di kota besar. Bahkan, kini Pajero dengan Sunroof juga di percaya jadi salah satu kendaraan wajib anggota kepolisian atau militer. 

Mobil andalan Mitsubishi Motors di Indonesia ini bersaing ketat dengan Toyota Fortuner. Pajero dengan Sunroof ini punya aspek menarik yang berbeda dari pesaingnya tersebut. Lantas apa saja hal menarik yang membuat Pajero Sport 2023 ini layak jadi pertimbangan di segmen SUV medium? Simak ulasan lengkap berikut ini.

Desain Pajero

Desain dengan tiga bilah grill yang rapi dengan aksen krom, dan di sisi belakang desain stoplamp pada versi facelift lebih proporsional. Faktor lain yang membuat Pajero Sport layak di pilih oleh konsumen di perkotaan karena jarak terendah ke tanah atau ground clearance yang cukup tinggi, yaitu 218 mm. Sehingga, lebih percaya diri saat harus menerjang genangan air yang cukup tinggi atau banjir.

Baca Juga:‘ALAMAK’ MURAH GILE?!! Harga HP Nokia Edge Keluaran 2022 Spek Dan Fitur Lengkap Persis Ipong!UPDATE! Mobil Mewah Sporty Prestige Turbo Honda C-RV Sunroof Harga Resmi Pada Laman Honda Indonesia 2023

Pajero dengan Sunroof

Masuk ke kabin, interior mobil ini sudah di lengkapi dengan material kulit gelap yang tersebar ke berbagai sisi, mulai dari jok, setir, hingga ke tuas persneling. Sebagai SUV middle-high, Pajero Sport memiliki fitur penunjang kenyamanan pada pengemudi maupun penumpang.

Pajero Sport ini menjadi satu-satunya SUV ladder frame merek Jepang yang mendapat fitur sunroof sejak era pre facelift. Selebihnya, fitur serupa hanya di jumpai pada misalnya Honda CR-V.

Fitur Off Road untuk Varian 4×4

Pengemudi bisa memilih mode Gravel, Mud/Snow, Sand, dan Rock, pada knop putar yang ada di konsol tengah. Selain itu, beberapa fitur pelengkap lainnya juga bisa membuat kamu bisa berkendara tetap aman di medan yang cukup ekstrim. Fitur tersebut antara lain Hill Descent Control, Hill Start Assist, Multi Around View Monitor, sampai Trailer Stability Assist.

Fitur Keselamatan

Terkait fitur keselamatannya, Pajero Sport sudah di bekali dengan fitur keselamatan pasif dan aktif. Untuk fitur keselamatan pasif, pengemudi dan penumpang di lindungi dengan 7 airbag. Sabuk pengaman juga tersedia untuk setiap penumpang.

Sedangkan untuk fitur keselamatan aktif, Pajero Sport sudah di bekali dengan Anti-lock Braking System (ABS), Brake Assist (BA), Electronic Brake Distribution (EBD), dan sensor parkir. Tak cuma itu, fitur keselamatan penting juga sudah ada di mobil ini.

Mesin yang Mudah Perawatannya

Berbekal mesin diesel 4N15 2.4L MIVEC dan 4D56 2.5L. Kemudian, di lengkapi dengan fitur Intercooled Turbocharged Direct Injection Diesel, kedua mesin ini sudah berstandar emisi Euro-4. Sebagai catatan, mesin 4N15 juga di gunakan oleh pick up legendaris Mitsubishi yaitu L300.

Demikian ulasan mengenai mobil Mitsubishi Pajero dengan Sunroof ini. Selamat menabung!

0 Komentar