Mewah! Incaran Para Sultan? Ini Dia Mobil Sunroof Mini.

mobil sunroof mini / Sumber: Lifepal
mobil sunroof mini / Sumber: Lifepal
0 Komentar

RADARCIREBON.TV– Mewah! Incaran Para Sultan? Ini Dia Mobil Sunroof Mini. Mobil dengan fitur sunroof di Indonesia memang bisa di bilang masih banyak penggemarnya.

Fitur tersebut biasanya ada pada mobil-mobil premium. Sebagai informasi, sunroof sendiri bukan cuma berfungsi sebagai ‘penambah’ kesan mewah pada interior mobil saja. Tetapi, fitur ini pun hadir guna menjaga sirkulasi udara dalam mobil tetap maksimal.

Jika kamu masih bingung, mobil sunroof adalah jenis mobil yang atapnya bisa dibuka. Jadi, ketika siang hari, sinar matahari bisa leluasa masuk ke dalam mobil yang ada sunroofnya. Sementara itu, di malam hari, suasana di dalam mobil juga menjadi lebih cerah karena sinar bulan dan lampu-lampu jalan.

Baca Juga:Murah Banget! Honda Supra Fit 2022 Tampil Dengan Desain Ikonik!5 mobil kecil yang murah! Dijamin Healing Tiap Hari Nih!

Berminat punya mobil dengan sunroof? Sekarang ini ada beragam merk mobil yang memiliki sunroof dengan harga di kisaran Rp 300 jutaan.

Rekomendasi Mobil Sunroof Mini

MG ZS Ignite

MG ZS adalah produk pertama MG di Indonesia. Tetapi secara global, MG ZS sebenarnya sudah eksis sejak 2001. MG ZS Excite di banderol Rp 289,9 juta, sedangkan tipe tertinggi MG ZS Ignite di hargai Rp 255 juta. Ia memiliki Panoramic Roof seluas 1,19 meter persegi di atap yang akan mengubah suasana di dalam kabin mobil.

Wulling Cortez CT

CT memiliki mesin 4-silinder 1,5 liter DVVT (katup variabel ganda) dengan padanan turbocharger. Daya yang disemburkannya 140 hp pada 5.200 rpm dan torsi maksimal 250 Nm pada rentang 1.600 – 2.600 rpm.

Di bandrol sekitar Rp 213,8 juta sampai Rp 294,8 juta. Fitur sunroof merupakan keunggulannya. Sunroof bisa di buka otomatis dari luar menggunakan remote kunci. Termasuk juga kaca jendela. Bisa di fungsikan sebagai cara untuk membuang hawa panas kabin setelah parkir di bawah teriknya matahari.

KIA Sonet Dynamic

Dijual seharga Rp 265 juta. Selain sunroof, kelengkapan istimewa Kia Sonet yaitu smart key remot serta penyejuk udara digital. Kemudian jok kulit sintesis berventilasi udara, serta sistem pengisian nirkabel untuk gadget kamu. Lalu, USB charger tertanam di bangku pertama dan kedua.

Sonet menggunakan mesin bensin 4-silinder 1,5 liter naturally aspirated. Torsi maksimal tersedia hingga 144 Nm dan tenaganya mencapai 115 PS. 

Distribusi tenaga menggunakan opsi transmisi manual 6 percepatan. Atau kamu bisa memilih transmisi berbasis CVT yang diberi nama IVT (Intelligent Variable Transmission) lengkap dengan 8 virtual gear.

Baca Juga:Jangan Panik! Ada Kok Mobil Murah Tapi Mewah di Indonesia, Gas Jangan Kendor!Beli Buat Yang Tercinta! Mobil Mini Cooper Terbaru 2021.

Memang fitur sultan ya guys mobil sunroof mini ini, pantas saja harganya sangat tidak murah. Tapi, wajib punya sih jenis sunroof ini.

0 Komentar