Jamaah Haji Lansia Kab. Cirebon Mencapai 30 Persen

0 Komentar

Tiga puluh persen jamaah haji asal Kabupaten Cirebon merupakan lansia. Banyaknya lansia ditengarai karena dua tahun terakhir stak tidak ada pemberangkatan ibadah haji.

Jemaah haji asal Kabupaten Cirebon tercatat sebanyak 2.412, tiga puluh persen dari total jemaah haji yang terdata merupakan jemaah lanjut usia. Banyaknya jemaah haji lansia ditengarai karena selama pandemi covid 19 dua tahun terakhir, stak tidak ada pemberangkatan ibadah haji.

Kendati dalam masa uji coba di 2022 memberangkatkan jemaah haji sebanyak empat puluh persen, namun lansia tidak termasuk dalam uji coba pemberangkatan ibadah haji. Menurut anggota DPRD Provinsi Jawa Barat Fraksi PKB Yuningsih, jemaah haji akhirnya menumpuk dan baru bisa diberangkatan pada musim haji 2023.

Baca Juga:Sidang Kasus Rumah Di Perumahan SapphireYuningsih Akan Kawal Jamaah Sebagai Petugas Haji Daerah

Yuningsih juga menjelaskan, banyaknya jumlah lansia yang diberangkatkan dalam musim haji 2023 ini, berdampak pada penambahan jumlah petugas haji daerah. Yakni dari lima menjadi delapan petugas haji dengan adanya penambahan alokasi anggaran dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat.

Sementara, sebagai salah satu petugas haji daerah yang ikut berangkat mengawal para jemaah ke tanah suci. Yuningsih juga akan memastikan para jemaah haji lansia mendapatkan fasilitas penunjang yang juga didukung oleh Kementerian Agama.

Dengan mulainya pemberangkatan haji Kabupaten Cirebon, Yuningsih berharap seluruh jemaah haji bisa menjalankan ibadah dengan baik. Karena pemabahan jumlah petugas haji daerah termasuk dokter dan perawat, akan memastikan kondisi kesehatan serta stamina para jemaah haji.

0 Komentar