Sebanyak 320 orang guru honorer di Kota Cirebon, resmi dilantik sebagai pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja. Diharapkan, para guru bisa lebih mengabdikan diri untuk mencerdaskan anak didik.
Pelantikan guru honorer di lingkungan Pemerintah Kota Cirebon, resmi dilakukan oleh Walikota Cirebon Nashrudin Azis. Ada sebanyak 320 orang guru, yang dilantik di halaman kantor Sekretariat Daerah Kota Cirebon.
Status guru naik menjadi pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja atau P3K. Walikota Cirebon berharap, para guru yang kini sudah berstatus P3K, bisa bersyukur.
Baca Juga:Penjual Hewan Sapi Kurban Mulai BanyakPetani Di Brebes Beralih Jadi Perajin Batu Bata Merah
Sehingga sebagai tenaga pendidik, bisa lebih bersungguh sungguh, mengabdikan diri untuk mendidik, dan mengajarkan ilmu yang baik kepada anak-anak peserta didik di sekolahnya masing masing.
Sementara P3K dengan ASN, sendiri hanya ada perbedaan mengenai jaminan hari tua. Sehingga hal itu bisa difasilitasi oleh Korpri di luar yang ditentukan pemerintah.