Kegiatan job fair yang digelar di SMK Muhammadiyah Lemahabang disambut antusias ribuan pencari kerja, Senin siang. Usai dibuka oleh Bupati, mereka langsung mendatangi stand perusahaan yang tersedia. Mereka pun mengaku senang lantaran tak perlu jauh jauh keliling wilayah kabupaten maupun Kota Cirebon untuk melamar.
Usai dibuka oleh Bupati Cirebon, ribuan pencari kerja (pencaker) langsung menyerbu stand stand perusahaan yang tersedia di SMK Muhammadiyah Lemahabang Senin siang. Mereka langsung memasukan lamaran yang sudah disiapkan.
Selain itu, dari 17 perusahaan yang membuka lowongan kerja, terdapat beberapa perusahaan yang memudahkan para pencaker melalui scan barcode agar mereka bisa mengirim lamaran lewat email. Tentu saja, hal ini bisa menghemat pengeluaran para pencari kerja.
Baca Juga:Gudang Dan Sekolah SD TerbakarJob Fair Kabupaten Cirebon 2023
Sejumlah pencari kerja mengaku senang dengan adanya job fair ini. Karena terpusat di satu titik, mereka bisa lebih mudah menjangkau seluruh perusahaan. Besar harapan para pencaker untuk bisa diterima lantaran bisa membantu orang tua.
Sementara itu, Kepala SMK Muhammadiyah Lemahabang mengaku dengan kegiatan ini diharapkan dapat mengakomodir siswanya maupun para alumni dari sekolah lain untuk bisa mencari kerja. Tentu saja kegiatan ini bisa terlaksana atas kerjasama yang baik dengan pemerintah khususnya Disnaker.
Kegiatan job fair itu akan berlangsung tanggal 12 hingga 13 Juni 2023 dengan jumlah 5000 lowongan lebih dari 17 perusahaan yang ada di kabupaten maupun Kota Cirebon.