Paling Mahal 100 Jutaan Aja, Deretan Mobil Matic Murah Ini Siap Nangkring di Garasimu

Paling Mahal 100 Jutaan Aja, Deretan Mobil Matic Murah Ini Siap Nangkring di Garasimu
Mobil Matic Murah (Astrido Rejeki Daihatsu)
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – Sebagai seorang pengendara mobil, mungkin beberapa di antaranya ada yang merasa nyaman apabila menggunakan transmisi matic. Untuk yang ingin mengendarai mobil matic, ada rekomendasinya untukmu dengan harga yang murah.

Namun dengan harga yang murah ini, mungkin beberapa di antaranya akan di dapatkan dengan kondisi yang bekas sebab di banderol hanya sekitar Rp70 jutaan hingga 100 jutaan saja.

Jika penasaran ingin mengetahui ada daftar mobil apa saja, berikut selengkapnya akan di jabarkan di bawah ini.

Baca Juga:Ladies, Ada Rekomendasi Mobil untuk Wanita dan Harganya Masih TerjangkauJalan Bareng Pasangan Sambil Lihat Langit dari Atap Mobil Smart Fortwo 2021 dengan Harga Segini

Daftar Mobil Matic Murah

1. Suzuki S-Presso

Mobil baru ini hadir dengan dua model transmisi yaitu manual dan matic dengan harga varian matic atau tipe AGS sebesar Rp178 jutaan. Selain itu di klaim irit bahan bakar lantaran terdapat Engine Auto Start Stop. Suzuki S-Presso di pacu dengan menggunakan mesin K10B tiga silinder 998cc yang menghasilkan tenaga 45 kW.

2. Daihatsu Ayla

Selanjutnya ada Daihatsu Ayla yang baru saja menghadirkan varian barunya yang bertajuk “All New Ayla”. Mobil city car ini mempunyai dua jenis transmisi yaitu matic dan manual serta dengan dua kapasitas mesin yaitu 1.0L dan 1.2L. Untuk matic, di banderol dengan harga mulai dari Rp145 jutaan. Sementara untuk harga bekasnya, bisa di dapatkan dengan harga Rp70 jutaan.

3. Toyota Calya

Jika ingin mobil matic yang bisa menampung banyak orang namun dengan harga murah, maka Toyota Calya bisa menjadi pilihannya. Selain mampu menampung banyak orang, Calya juga di klaim iri. Untuk harga barunya di banderol dengan harga Rp173 jutaan dengan harga bekasnya kisaran Rp110 jutaan untuk tahun 2016.

4. Honda Brio

Brio memiliki dua varian yaitu Brio Satya dan Brio RS yang juga baru saja meluncur dengan desain dan fitur yang menarik. Jika menginginkan Brio yang harganya masih terjangkau, maka dapat memilih Brio Satya yang memiliki harga Rp191 jutaan. Sementara untuk harga bekasnya, bisa di dapatkan dengan harga Rp100 juta untuk tahun 2013.

5. Daihatsu Sigra

Selain Toyota Calya, mobil keluarga lainnya yang memiliki transmisi matic dengan harga murah yaitu Daihatsu Sigra. Mobil ini cukup luas dan nyaman untuk di gunakan bagi keluarga besar. Hadir dengan harga yang cukup murah yaitu Rp176 jutaan untuk model barunya sementara untuk bekasnya sekitar Rp95 jutaan.

0 Komentar