RADARCIREBON.TV – Tv digital menjadi barang yang wajib di miliki oleh para keluarga. Pasalnya sekarang sudah beralih semuanya ke Tv digital. Pemerintah sudah menghimbau kepada masyarakat untuk pindah atau bermigrasi ke Tv digital. Nah, berikut ini ada rekomendasi Tv digital harga 1 jutaan. Simak sampai habis!.
TV Digital Aoyama 17 Inch
Rekomendasi pertama ini di bandrol dengan harga 700 ribu. Jika Anda mencari TV digital dengan harga di bawah satu juta, pertimbangkan TV Aoyama 17 inci. TV Aoyama 17 inci ini merupakan model ramping yang sangat cocok untuk ditonton sendiri, misalnya di kamar tidur.
Aoyama 17 inci tidak hanya TV digital, tetapi juga dapat digunakan sebagai monitor komputer karena dilengkapi dengan kabel HDMI, VGA, AV, dan USB.
Baca Juga:Banyak Diminati! Inilah City Car Bekas Dibawah 100 Juta – Kamu Yang Beli Teman Yang IriTerpikat Dengan Mobil Mini Van – Cocok Untuk Keluarga Cemara 13 Anak
TV digital ini juga memiliki konsumsi daya yang rendah, yakni hanya 24 watt.
TV Digital Aoyama 20 Inch
Selanjutnya Tv ini masih di bandrol di bawah 1 jutaan yakni 950 ribu saja. Selain ukuran 17 inci, TV Aoyama juga meluncurkan produk TV digital 20 inci dengan harga terjangkau. Dengan ukuran yang lebih besar, TV digital sub-jutaan bagus untuk tontonan keluarga.
TV Aoyama 20 inci juga menawarkan gambar full HD 1080P, yang membuat pengalaman menonton semakin menyenangkan. Seperti model 17 inci, TV digital ini hanya membutuhkan daya 24 watt.
TV Digital Daichi 22 Inch
Berikutnya Tv ini sangat rekomended karena harganya hanya 900 ribu saja. Daichi TV juga merupakan salah satu merk TV dengan harga terjangkau. TV Daichi 22 inci juga termasuk salah satu TV digital di bawah sejuta. Meski murah, TV ini memiliki resolusi layar yang tinggi yakni 1080P HD.
Berbagai koneksi input pada TV Daichi 22 inci memungkinkan TV ini digunakan sebagai monitor komputer untuk CCTV. TV Daichi 22 inci juga hadir dalam warna hitam ramping dan sama sekali tidak terlihat murahan.
Itulah rekomendasi Tv digital harga di bawah 1 jutaan saja.