ANDA BINGUNG KASIH KADO VALENTINE KE PASANG? HP SAMSUNG A30 SOLUSINYA LOH..

ANDA BINGUNG KASIH KADO VALENTINE KE PASANG? HP SAMSUNG A30 SOLUSINYA LOH..
tampilan samsung A30/foto:https://iprice.co.id/
0 Komentar

RADARCIREBON.TV HP Samsung A30 merupakan salah satu smartphone kelas menengah dari Samsung yang dirilis pada tahun 2019. Varian HP Samsung satu ini membawa sejumlah keunggulan. Mulai dari ukuran layar yang lega dengan konsep Infinity-U, desain 3D Glasstic yang terlihat elegan, hingga dukungan dual camera 16 MP + 5 MP.

Tidak hanya itu saja, Samsung juga membekali Galaxy A30 ini dengan kapasitas baterai 4000 mAh yang tergolong besar saat perilisannya. Smartphone yang memakai layar Super AMOLED ini juga sudah dilengkapi dukungan pengisian daya cepat dengan USB Type C, bukan lagi port micro USB yang biasa.

Tertarik beli? Sebelum belanja, cek dulu spesifikasi hingga harga HP Samsung A30 melalui ulasan berikut!

Baca Juga:TAHUKAH ANDA SEKARANG TV SMART GOOGLE HOME JADI TV TERBAIK di INDONESIAHARGA CITY CAR TERMURAH di INDONESIA NO KALENG-KALENG. BURUAN!!!

SPEFIKASI

Bagaimana spesifikasi Samsung Galaxy A30?

  • Ukuran layar: 6.4 inci, Super AMOLED, 1080 x 2340 pixels, proteksi Corning Gorilla Glass 3
  • Chipset: Exynos 7904
  • OS: Android 9.0 (Pie), bisa di-upgrade ke Android 10.0, One UI 2.0
  • CPU: Octa-core (2×1.8 GHz Cortex-A73 & 6×1.6 GHz Cortex-A53)
  • GPU: Mali-G71 MP2
  • RAM: 4 GB
  • Memori internal: 64 GB
  • Ukuran HP: 158.5 x 74.7 x 7.7 mm (6.24 x 2.94 x 0.30 inci)
  • Berat HP: 165 g
  • Kamera belakang: 16 MP, f/1.7 (wide) dan 5 MP, f/2.2 (ultrawide)
  • Kamera depan: 16 MP, f/2.0
  • Kapasitas baterai: Li-Po 4000 mAh, non-removable, Fast charging 15 W
  • WLAN: Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Wi-Fi Direct, hotspot
  • Bluetooth: 5.0, A2DP, LE
  • USB: USB Type-C 2.0, USB On-The-Go
  • SIM: Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
  • Sensor: Fingerprint, accelerometer, gyro, proximity, compass
  • Tanggal rilis: Maret 2019

Seperti apa desain Samsung A30?

Galaxy A30 punya penampilan yang sangat elegan untuk harganya yang cukup terjangkau. Smartphone dari Samsung ini di buat dengan desain 3D Glasstic. Dengan begitu, meski bahan dasarnya plastik, tapi tampilannya tetap terlihat premium dengan finishing berkilau dalam pantulan cahaya yang memukau.

HP Samsung Galaxy A30 ini juga nyaman di genggam karena desainnya yang tipis dan cukup ringan. Di mensinya sebesar 158.5 x 74.7 x 7.7 mm, sedangkan bobotnya hanya 165 gram saja. Dengan desain seperti ini, kamu tidak perlu khawatir tangan jadi cepat pegal saat memegangnya dengan satu tangan.

Berapa RAM Samsung A30?

Samsung meluncurkan Galaxy A30 dalam RAM 4 GB yang di pasangkan bersama memori internal sebesar 64 GB. Memang tidak terlalu spesial, tapi masih wajar untuk ponsel di kelasnya saat pertama kali rilis.

Kalau kapasitas penyimpanan 64 GB masih di rasa kurang, kamu juga bisa memperluasnya dengan memakai memori eksternal. Smartphone ini mendukung pemakaian memori eksternal untuk menambah kapasitas penyimpanannya hingga 512 GB.

Bagaimana performa Samsung A30?

Performa Samsung Galaxy A30 termasuk cukup baik di kelasnya. Dapur pacunya yang memadukan chipset Exynos 7904, CPU Octa-core (2×1.8 GHz Cortex-A73 & 6×1.6 GHz Cortex-A53), serta kartu grafis Mali G71 MP2 dan RAM 4 GB, membuat ponsel ini bisa diandalkan untuk pemakaian kasual sehari-hari. Kamu bisa dengan mudah mengakses berbagai aplikasi, menonton video, berkirim pesan, membuka media sosial atau browsing di internet tanpa keluhan yang berarti.

Apakah Samsung A30 bagus untuk game?

Meski bisa diandalkan untuk multitasking sehari-hari, sayangnya performa HP Samsung Galaxy A30 belum terlalu memukau untuk di pakai bermain game secara intensif. Ini karena bekalan GPU Mali G71 MP2 di smartphone ini masih kurang bersaing.

Untuk bermain game dengan pengaturan grafis yang tinggi, performa Galaxy A30 jadi terasa tidak stabil dengan beberapa kali frame drop. Meskipun begitu, kalau kamu hanya memakainya untuk bermain game ringan dengan pengaturan grafis rendah hingga sedang, performa smartphone ini sebenarnya sudah cukup baik.

0 Komentar