Wisata kuliner di atas ketinggian kaki Gunung Ciremai terus bertambah. Seperti di kawasan wisata alam Palutungan, tepatnya di Talaga Surian, sebuah kedai bernama Sagof memiliki menu andalan, diantaranya oseng granat dan pedesan bebek.
Wisata kuliner di atas ketinggian kaki Gunung Ciremai terus bertambah. Seperti di kawasan wisata alam Palutungan, tepatnya di Talaga Surian, sebuah kedai bernama Sagof Coffe and Eatery, memiliki menu andalan, diantaranya kopi sagof, oseng granat dan pedesan bebek.
Bangunan kedai dirancang bernilai seni dan instagramabel. Memiliki view Kabupaten Kuningan dari ketinggian, serta daetah lain ke arah timur dan selatan.
Baca Juga:Renovasi Kantor Kuwu Desa BaladStok Beras Di Bulog Cirebon Masih 31 Ribu Ton
Pengunjung juga dapat menikmati keindahan Waduk Darma yang sangat jelas terlihat dari tempat ini. Suasana malam pun tak kalah menarik, pengunjung pada sore dan malam hari disuguhi pemandangan, gemerlapnya lampu Kota Kuningan dan sekitarnya.
Baik hari biasa maupun akhir pekan, para pemburu healing dan sejuknya alam Ciremai, banyak yang datang dari luar kota, seperti Cirebon dan sekitarnya.
Kedai ini buka setiap weekday mulai pukul 10 hingga pukul 19 malam. Spesial weekend atau Sabtu dan Minggu, sagof buka dari pukul 9 pagi hingga pukul 9 malam.